Ilustrasi Chicken Rice. (Pixabay)
Guideku.com - Bagi kamu yang sedang berencana liburan akhir tahun di Singapura, ada baiknya kalian coba list beberapa hal terlebih dahulu.
Mulai dari destinasi wisata di Singapura hingga penginapan juga sudah mulai harus kamu persiapkan nih.
Tak terkecuali kuliner Singapura. Yup, diam-diam negara ini ternyata juga memiliki banyak kuliner menarik lho.
Baca Juga: Indahnya Kebangetan, Ini Dia Negara Kelahiran Khabib Nurmagomedov
Salah satu yang terkenal di sini yaitu Chicken Rice atu nasi ayam.
Kuliner ini ternyata merupakan makanan nasional Singapura lho, travelers.
Baca Juga: Ngeri-ngeri Sedap, Ini Dia 5 Kuliner Paling Ekstrim di Kamboja
Nggak perlu susah-susah, Chicken Rice ini bisa dengan mudah kamu temui di berbagai restoran Singapura.
Bahkan, mungkin hotel tempat kamu menginap juga memiliki menu Chicken Rice ini lho, travelers.
Rasa bumbu ayamnya yang empuk dan meresap dipadu dengan hangatnya nasi membuat makanan ini digandrungi banyak tak hanya warga lokal melainkan wisatawan asing.
Baca Juga: Yunani Larang Turis Obesitas Untuk Naik Keledai, Ini Sebabnya
Tak ketinggalan Chicken Rice ini biasanya dihidangkan dengan saus cabai dan jahe yang membakar lidah. Menggoda banget kan?
Diadaptasi dari Pulau Hainan, makanan ini juga punya sebutan lain yaitu ''Wenchang Chicken''.
Baca Juga: Sempat Viral Pacari Banyak Turis, Pria Ini Didatangi Polisi
Tergolong sehat, ayam ini biasanya diolah dengan cara direbus ataupun dipanggang.
Dioles menggunakan saus kedelai yang lezat, makanan ini makin bikin pecinta kuliner tergila-gila.
Tak lupa kamu wajib banget memadukannya dengan nasi Singapura yang diolah dengan menggunakan daun jahe, pandan dan kaldu ayam.
Nah, itu tadi Chiken Rice, kuliner khas Singapura yang bakal bikin kamu ngiler.
Jangan lupa cobain ya, kalau kamu sedang berkunjung ke Singapura!