Hii, Tempat Wisata Ini Sajikan Jus Bola Mata Domba

Bayanginnya aja udah serem.

Dany Garjito
Senin, 05 November 2018 | 09:00 WIB
Ilustrasi jus. (Pixabay/congerdesign)

Ilustrasi jus. (Pixabay/congerdesign)

Guideku.com - Salah satu faktor yang membuat makanan atau minuman digemari banyak orang adalah tampilan makanan yang menggugah selera. Tapi sepertinya museum ini ingin mendobrak pakem itu dengan menyajikan makanan dan minuman yang tampilannya aneh dan menjijikkan.

Disgusting Food Museum berlokasi di Malmo, Swedia dan menyajikan berbagai jenis makanan tak biasa seperti tengkorak binatang, jus bola mata domba hingga menu penis banteng dilansir Mirror.

Selain itu, ada juga tikus mati dalam anggur Cina, belatung dalam keju, dan belalang pada Vegemite.

Baca Juga: Menikmati Hidangan Khas Bogor nan Melegenda, Cungkring Pak Jumat

Samuel West, kurator dari Disgusting Food Museum mengatakan museum ini memiliki tujuan untuk menantang persepsi rasa dan membantu pengunjung merenungkan mengapa sebuah kekejian sebuah budaya merupakan sumber kelezatan bagi beberapa orang yang lain.

''Kemarin ada yang muntah ketika kami membuka kaleng ikan fermentasi. Tapi tidak apa-apa untuk muntah,'' kata Samuel.

Durian, yang dianggap memiliki bau yang memabukkan menjadi perwakilan benua Asia sebagai 'makanan menjijikkan' di museum tersebut.

Baca Juga: Beraneka Warna, Cicipi Nikmatnya Kue Putri Mandi, Yummy!

Seorang pengunjung asal Australia, bernama Daniel Johncock, mengatakan bahwa awalnya dirinya skeptis dengan konsep museum makanan menjijikkan.

''Tapi saya menyukainya. Saya pikir ini menyenangkan untuk melihat-lihat dan membaca tentang semua hal makanan yang menjijikkan dari seluruh dunia,'' katanya.

Daniel juga menambahkan bahwa, pengalaman melihat langsung seperti yang ia rasakan sangat berbeda dengan hanya sekadar menontonnya lewat saluran Discovery, ia bisa melihat langsung museum di Swedia ini menyajikan menu-menu makanan aneh dari tubuh binatang. Misalnya jus bola mata domba.

Baca Juga: Nggak Sengaja Telan Silica Gel di Makanan Kemasan, Berbahayakah?

Kamu berani genks?

SUARA.com/Risna Halidi

Artikel ini sudah dimuat di SUARA.com dengan judul: Seram, Museum Ini Sajikan Jus Bola Mata Domba

Baca Juga: Bikin Melotot, Ini 5 Rahasia Makanan di Iklan Tampak Menggoda

Berita Terkait TERKINI
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Konsumsi makanan pedas ternyata juga baik untuk menjaga kesehatan jantung....
food | 14:30 WIB
Mau coba bikin sandwich telur lipat? Simak resep yang dibagikan Chef Devina Hermawan berikut....
food | 12:45 WIB
Catat tempat dan tanggalnya ya!...
food | 17:13 WIB
Bisa jadi alternatif pengganti nasi, inilah beberapa sumber karbohidrat yang juga kaya nutrisi....
food | 17:26 WIB
Mau jualan apa saat bulan puasa nanti? Inilah berapa jajanan paling laris di bulan Ramadhan....
food | 16:08 WIB
Tampilkan lebih banyak