Temukan Kecoa di Dalam Kemasan Milk Tea, Pelanggan : Saya Kira Topping

Wanita ini nyaris telan kecoa yang ada dalam milk tea pesanannya.

Dany Garjito | Arendya Nariswari
Rabu, 06 Maret 2019 | 10:00 WIB
Ilustrasi milk tea. (Pixabay)

Ilustrasi milk tea. (Pixabay)

Guideku.com - Hari gini siapa sih yang nggak ketagihan dengan segarnya teh susu alias milk tea?

Belum lagi minuman kekinian ini punya banyak varian rasa dan harga yang cukup terjangkau.

Bicara tentang milk tea, belum lama ini dunia maya kembali digegerkan dengan seorang pengguna Facebook asal Filipina yang menemukan kecoa dalam milk tea pesanannya.

Baca Juga: Tak Ada di Traveloka, Beli Tiket Pesawat AirAsia di Mana ?

Pengguna Facebook bernama Anniele Bocaoco ini mengunggah foto kecoa yang ditemukannya dan menceritakan hal tak mengenakan tersebut.

Temuan kecoa dalam milk tea. (Facebook/Annielle Bocaoco)
Temuan kecoa dalam milk tea. (Facebook/Annielle Bocaoco)

 

Awalnya, wanita ini dengan tanpa ragu menancapkan sedotan dan segera meminum milk tea dengan bubble yang telah dipesannya dari gerai CoCo Milk Tea.

Baca Juga: Terjadi Musiman, Ini 4 Tips Menangkap Kemegahan Aurora Borealis

Di tengah-tengah menikmati milk tea, wanita ini merasa ada yang ganjal dengan minuman favoritnya tersebut.

Wanita ini tiba-tiba merasa tekstur bubble di mulutnya terasa kasar.

Setelah dikeluarkan dari mulut, betapa terkejutnya wanita ini menemukan kecoa dari milk tea merk favoritnya tersebut.

Baca Juga: Sophia Latjuba dan Gading Marten Ngopi sampai Pergi Bareng ke Nepal

Temuan kecoa dalam milk tea. (Facebook/Annielle Bocaoco)
Temuan kecoa dalam milk tea. (Facebook/Annielle Bocaoco)

 

''Awalnya aku kira ini topping bubble dengan tekstur berbeda,'' ungkap Anniele.

Anniele juga menandai akun resmi CoCo Milk Tea untuk menyampaikan keluhannya.

Baca Juga: Mau Ngakak Takut Dosa, Video Momen Nyesek Saus Sebotol Tumpah saat Makan

Dilansir Guideku.com dari laman Nextshark, wanita ini mendapatkan jawaban yang kurang memuaskan dari perusahaan terkait.

''Saya berharap kalian lebih peduli tentang kesehatan saya. Saya tidak meminta pengembalian uang. Saya akan senang jika kalian menawarkan bantuan medis untuk mengetahui kondisi tubuh saya sesungguhnya ,'' imbuh wanita itu.

Duh, semoga masalah temuan kecoa dalam milk tea ini tak terulang kembali ya travelers.

Berita Terkait TERKINI
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Konsumsi makanan pedas ternyata juga baik untuk menjaga kesehatan jantung....
food | 14:30 WIB
Mau coba bikin sandwich telur lipat? Simak resep yang dibagikan Chef Devina Hermawan berikut....
food | 12:45 WIB
Catat tempat dan tanggalnya ya!...
food | 17:13 WIB
Bisa jadi alternatif pengganti nasi, inilah beberapa sumber karbohidrat yang juga kaya nutrisi....
food | 17:26 WIB
Mau jualan apa saat bulan puasa nanti? Inilah berapa jajanan paling laris di bulan Ramadhan....
food | 16:08 WIB
Tampilkan lebih banyak