Kisah Michel Lotito, Si Pria Pemakan Segala, Bahkan Pesawat pun Disantap

Yang tak wajar, selalu memiliki kemungkinan terjadi.

Dany Garjito | Aditya Prasanda
Selasa, 16 April 2019 | 17:30 WIB
(Guiness World Records Official)

(Guiness World Records Official)

Guideku.com - Tidak seperti manusia pada umumnya, Michel Lotito, pria asal Grenoble, Prancis ini memiliki hasrat yang besar menyantap makanan yang tak lazim macam gelas, karet dan besi.

Guiness World Records bahkan mendapuknya gelar sebagai pria yang sanggup memakan segalanya.

Kebiasaan ini bermula, sejak tahun 1959, kala itu Lotito yang berusia sembilan tahun sanggup mengonsumsi 900 gram besi nyaris setiap hari.

Baca Juga: Bikin Melongo, Bocah Ini Pecahkan Rekor Tangkap Lele Raksasa

Bahkan tahun 1966, Michel dikabarkan sanggup menyantap 18 sepeda, 15 troli supermarket, 7 televisi set, 2 kasur, 6 lilin, sepasang alat ski, sebuah komputer dan pesawat jenis Cessna 150.

Ya, pesawat Cessna 150 itu, lumat disantap Lotito selama dua tahun lamanya.

(Wikimedia Commons Arpingstone)
(Wikimedia Commons Arpingstone)

 

Baca Juga: Pecahkan Rekor Skydiver Tertua, Nenek Ini Emban Misi Mulia

Untuk menyantap deretan benda berpermukaan keras tersebut, Lotito menggunakan bantuan minyak dan air.

Ajaib, dokter menyatakan Lotito tak memiliki masalah pencernaan sama sekali sebab lapisan perutnya yang begitu tebal.

Bahkan Lotito tak memiliki masalah pencernaan tatkala hendak buang air besar. Sebaliknya, Lotito mengaku mual menyantap makanan biasa macam pisang dan telur.

Baca Juga: Pecahkan Rekor, Pria ini Arungi Laut 100 Hari Tanpa Istirahat

Keunikan Lotito menjadi pengingat pada dunia betapa manusia bisa melampaui batas wajar yang mereka miliki, kini si pria pemakan segalanya hanya tinggal nama dan sejarah, ia telah berpulang tahun 2007 di usia 57 tahun.

Berita Terkait TERKINI
Ciptakan keceriaan Natal dengan kue kering imut bentuk manusia. Resep lembut dan dekorasi lucu, sempurna untuk menyemara...
food | 10:53 WIB
Nikmati kelezatan Cheese Burnt dengan lapisan keju gurih di luar dan kelembutan di dalam. Resep mudah untuk dicoba di ru...
food | 17:41 WIB
Asjad Burger berlokasi di Komplek Puri Suwarna No. 20, Ciganitri, Kabupaten Bandung. Meski belum memiliki toko fisik, le...
food | 14:00 WIB
Yang membuat Kedai Bakmie 168 semakin spesial adalah mie mereka diproduksi sendiri, menjamin keaslian dan kualitasnya. P...
food | 12:00 WIB
Mulai pagi hingga malam, Bale Kaoman memanjakan lidah dengan menu masakan nusantara dan jenang pada pagi-sore, kemudian ...
food | 11:00 WIB
Meski zaman terus berubah, Roti Go tetap mempertahankan daya tariknya, bahkan ketika persaingan dari bisnis-bisnis baru ...
food | 10:00 WIB
Dengan cita rasa yang menggoda dan suasana yang ramah, Bakso Tjap Haji telah menjadi tempat kuliner di Bandung yang saya...
food | 15:00 WIB
ukurannya yang besar dan dagingnya yang tebal menjadi ciri khas yang langsung mencuri perhatian. Daging iga ini dibakar ...
food | 11:00 WIB
Walaupun memiliki tampilan yang unik, sate jebred tetap memikat dengan kelezatan rasa yang menjadi ciri khasnya. Cocok u...
food | 08:00 WIB
Gang Nikmat, nama sebuah restoran yang jadi hidden gem di Kota Bandung, karena menu yang enak dan lokasi yang unik....
food | 15:30 WIB
Tampilkan lebih banyak