Unik, 4 Restoran di Berbagai Negara Ini Digubah dari Pesawat

Berminat makan disini?

Dinar Surya Oktarini | Aditya Prasanda
Selasa, 30 April 2019 | 11:00 WIB
Pesawat milik maskapai Cathay Pacific. (Pixabay/WikimediaImages)

Pesawat milik maskapai Cathay Pacific. (Pixabay/WikimediaImages)

Guideku.com - Ingin menyantap makanan dengan sensasi berbeda? Cobalah sambangi 4 restoran unik yang digubah dari badan pesawat terbang ini. Apa saja?

The Airplane Restaurant

(Instagram Nancy Fancy Life)
(Instagram Nancy Fancy Life)

 

Baca Juga: Ngamuk-ngamuk di Restoran, Pria Ini Nyaris Celakai Pengunjung Balita

Menggunakan bangkai pesawat Angkatan Udara Amerika Serikat, Boeing KC-97 tahun 1953, The Airplane Restaurant digadang-gadang sebagai restoran pertama di dunia yang digubah dari sebuah pesawat terbang.

Diresmikan tahun 2002, konon untuk dapat menyantap makanan di The Airplane Restaurant kita harus rela melakukan reservasi terlebih dahulu sebab begitu masifnya peminat restoran ini.

Steaks on Plane

Baca Juga: Bangun Restoran Mewah di Bawah Jembatan, Tempat Ini Malah Tuai Kecaman

(Instagram daazhaagan69)
(Instagram daazhaagan69)

 

Ingin merasakan sensasi menyantap sepotong steak di dalam pesawat terbang? Steaks on Plane jawabannya.

Di dalam restoran yang digubah dari pesawat Boeing 737 ini kita akan disuguhkan pengalaman berbeda dalam menikmati steak dilengkapi fasilitas kelas atas.

Baca Juga: Unik Banget, Restoran Ini Punya Dessert Balon yang Bisa Dimakan

La Tante DC 10

(Instagram E Araba)
(Instagram E Araba)

 

Menggunakan badan pesawat, McDonnell Douglass DC-10 yang dahulu aktif digunakan awak Ghana Airways, restoran La Tante DC10 menjelma tempat makan pertama di Ghana yang digubah dari sebuah pesawat.

Jogja Airport Resto

Jogja Airport Resto. (instagram.com/jogjaairportresto)
Jogja Airport Resto. (instagram.com/jogjaairportresto)

 

Indonesia juga memiliki restoran yang digubah dari badan pesawat terbang lho.

Restoran unik ini berada di Yogyakarta. Jogja Airport Resto namanya.

Menyambangi Jogja Airport Resto, kita akan disuguhkan pengalaman menyantap makanan persis bak mengudara di atas sebuah pesawat. Hanya saja nir turbulensi ya.

Bahkan untuk masuk ke dalam pesawat kita akan dilayani seorang petugas yang berdandan layaknya staff bandara.

Pun di dalam pesawat kita akan dilayani petugas dengan dandanan menyerupai pramugari.

Jogja Airport Resto (instagram.com/jogjaairportresto)
Jogja Airport Resto (instagram.com/jogjaairportresto)

 

Restoran yang beroperasi sejak pukul 09.00 hingga 23.00 WIB ini bertempat di Dusun Kadirojo I, Purwomartani, Kalasan, Sleman.

Berita Terkait TERKINI
Rasa keju gurih yang kuat dari kue ini membuat kastengel menjadi favorit banyak orang, terutama untuk menyambut Idul Fit...
food | 11:00 WIB
Tak harus jauh-jauh ke Solo, bikin es teh kampul sendiri di rumah, yuk!...
food | 11:40 WIB
Supaya hidangan opor ayam tidak cepat basi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan....
food | 12:20 WIB
Coba bikin spaghetti yang lezat di rumah, yuk!...
food | 14:37 WIB
Mulai dari aneka kolak hingga gorengan, berikut deretan ide menu takjil Ramadan....
food | 15:52 WIB
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Tampilkan lebih banyak