Definisi Drive Thru Sesungguhnya, Mobil Ini Tabrak Restoran sampai Tembus

Hancurkan seisi restoran, mobil itu pun sukses menarik perhatian warga sekitar.

Yasinta Rahmawati | Amertiya Saraswati
Senin, 13 Januari 2020 | 07:30 WIB
Definisi Drive Thru Sesungguhnya, Mobil Tabrak Restoran Ini Viral (facebook.com/我们是马来西亚人 We are Malaysians)

Definisi Drive Thru Sesungguhnya, Mobil Tabrak Restoran Ini Viral (facebook.com/我们是马来西亚人 We are Malaysians)

Guideku.com - Salah satu fasilitas yang dapat ditemukan saat berkunjung ke restoran cepat saji adalah drive thru. Tak perlu masuk restoran, pengunjung bisa membeli makanan atau minuman yang mereka inginkan tanpa turun dari kendaraan.

Meski demikian, baru-baru ini seorang pria paruh baya yang mengemudikan mobil jenis Myvi berhasil menarik atensi hingga viral.

Bukan drive thru seperti yang kita kenal, pria ini malah benar-benar menabrak dinding depan restoran hingga hancur dan berhenti di area konter.

Baca Juga: Viral Sunat di Mall, Netizen: Pulangnya Bisa Langsung Nongkrong

Melansir dari laman World of Buzz, video pria tua yang mengemudikan mobil hingga menabrak restoran ini pertama diunggah di akun Facebook We are Malaysians.

Diketahui, insiden tersebut terjadi di sebuah restoran kecil di area Setapak, Kuala Lumpur. Restoran yang dimaksud bernama The Taste.

Definisi Drive Thru Sesungguhnya, Mobil Tabrak Restoran Ini Viral (facebook.com/ We are Malaysians)
Definisi Drive Thru Sesungguhnya, Mobil Tabrak Restoran Ini Viral (facebook.com/ We are Malaysians)

Dalam video tersebut, terlihat jika beberapa warga lokal berkerumun di sekitar restoran.

Baca Juga: Haru, Sambil Rawat Kakaknya, Pemilik Warung Soto Sokaraja Jogja Ini Viral

Sementara, pintu kaca depan restoran terlihat sudah hancur. Kursi-kursi dan meja yang ada pun tampak berantakan.

Sejak dibagikan, video tersebut sudah ditonton 15 ribu kali. Meski demikian, warganet tampak ramai-ramai mengungkapkan rasa kasihan mereka pada pria tua yang mengemudikan mobil tersebut.

"Aku yakin dia tidak melakukannya dengan sengaja. Jika dia sengaja, kenapa tidak membakar restorannya saja sekalian?"

Baca Juga: Iklan Penginapan Mewah Khusus Gay di Seminyak Bali, Viral di Medsos

"Aku kasihan pada pria tua itu. Tentunya dia sangat ketakutan," tambah yang lain.

Saat video tersebut diambil, dilaporkan tidak ada pengunjung maupun warga yang terluka akibat insiden tersebut.

Namun, berapa jumlah kerugian yang diderita oleh restoran tersebut sama sekali tak diketahui.

Berita Terkait TERKINI
Rasa keju gurih yang kuat dari kue ini membuat kastengel menjadi favorit banyak orang, terutama untuk menyambut Idul Fit...
food | 11:00 WIB
Tak harus jauh-jauh ke Solo, bikin es teh kampul sendiri di rumah, yuk!...
food | 11:40 WIB
Supaya hidangan opor ayam tidak cepat basi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan....
food | 12:20 WIB
Coba bikin spaghetti yang lezat di rumah, yuk!...
food | 14:37 WIB
Mulai dari aneka kolak hingga gorengan, berikut deretan ide menu takjil Ramadan....
food | 15:52 WIB
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Tampilkan lebih banyak