Food
Ngeri-Ngeri Sedap, Wanita Ini Belah Durian Pakai Tangan Kosong
Nggak pakai benda tajam, wanita ini dengan saktinya belah kulit durian dalam waktu singkat.
Rima Sekarani Imamun Nissa | Arendya Nariswari

Guideku.com - Durian menjadi salah satu buah yang cukup digemari oleh masyarakat di Asia, khususnya Indonesia. Punya cita rasa unik dan nikmat, tak heran jika banyak orang ketagihan dengan buah durian.
Namun perlu diingat, sebelum menyantap durian, terlebih dahulu kita harus membuka kulitnya yang cukup tebal dan berduri.
Baca Juga
Hotman Paris Berjemur di Depan Rumah dan Mobil Mewah, Netizen: Ini Ujian!
Wisata Gresik nan Cantik yang Bikin Kamu Terpesona, Usai Corona ke Sini Yuk
Begini Cara Singapura Menyambut Bulan Suci Ramadan
Sulap Kulit Durian Jadi Masker, Netizen: Kagak Mabuk Tuh?
Mengenal Jenis Durian Medan, Ibunda Presiden Jokowi Udah Sempat Cicipi
Menilik Lagi Ucok Durian Khas Medan yang Pernah Disambangi Ibunda Jokowi
Karena duri buah tersebut cukup tajam, tidak jarang seseorang harus membukanya dengan sebuah alat atau benda tajam agar tangan mereka tidak terluka.
Namun belakangan, publik dihebohkan dengan aksi seorang wanita perkasa yang berhasil membuka buah durian tanpa menggunakan alat atau benda tajam
Ya, wanita berambut pendek ini berhasil membuka kulit buah durian yang terbilang tajam dan berisiko melukai tangan.
Tanpa rasa ragu, dia awalnya terlihat meletakkan buah durian di atas sebuah batu. Sambil mengatur posisi, dalam hitungan detik, wanita tersebut tampak berhasil membelah buah durian hingga menjadi dua bagian.

Hebatnya lagi, alas batu yang dijadikan tempat meletakkan buah durian tersebut juga tampak terbelah menjadi dua.
Sontak, video yang diunggah kembali oleh akun Instagram @lowbattboss ini mendadak viral di media sosial dan mencuri perhatian netizen lainnya.
Beberapa terdengar kagum. Meski begitu, ada pula warganet yang tampak takut melihat kekuatan dari wanita tersebut, khususnya para laki-laki.

"Bukan dibelah lagi duriannya, batunya juga dong," komentar seorang netizen.
"Kemampuan tenaga dalamnya sangat luar biasa ya," timpal netizen lain.
"Buset itu tangan apa kapak, mudah-mudahan gue nggak salah liat bro," imbuh netizen lainnya.
Video wanita belah durian dengan tangan kosong tersebut setidaknya telah ditonton sebanyak lebih dari 8 ribu kali oleh netizen. Hebat banget aksi wanita ini, ya!