Jangan Buang Cangkang Telur, Bisa Dipakai untuk Tajamkan Pisau Blender

Pisau blender tumpul bisa segera diatasi dengan memanfaatkan cangkang telur.

Hiromi Kyuna
Kamis, 28 Oktober 2021 | 15:41 WIB
Ilustrasi telur. (Pixabay)

Ilustrasi telur. (Pixabay)

Guideku.com - Blender menjadi salah satu alat dapur yang dimiliki oleh banyak orang. Namun, terlalu sering dipakai, lama kelamaan pisau blender akan tumpul.

Pisau blender yang tumpul itu pun membuat proses penghalusan berjalan lebih lama dan kurang sempurna. Hal ini membuat banyak orang memutar otak agar pisau blender kembali tajam.

Seorang wanita membagikan tips mudah membuat pisau blender tumpul menjadi tajam kembali. Hal ini dibagikan melalui akun TikTok @elisabethwang1.

Baca Juga: Jajan Es Krim TikTok, Kendaraan yang Dipakai Pria Ini Bikin Publik Salfok

Di awal video, Wanita bernama Elisabeth ini menyebutkan untuk tidak membuang cangkang telur setelah memasak karena bisa dimanfaatkan kembali. Ya, ia hanya perlu sejumlah cangkang telur untuk menajamkan pisau blender tumpul.

Cangkang telur kosong itu tinggal dimasukkan ke dalam blender dan nyalakan mesin selama beberapa saat. Cangkang telur akan hancur dan pisau blender tumpul akan kembali tajam.

Cangkang telur untuk menajamkan pisau blender tumpul (TikTok @elisabethwang1)
Cangkang telur untuk menajamkan pisau blender tumpul (TikTok @elisabethwang1)

"Kalau kalian lagi bikin kue atau apapun, ini cangkang telur jangan kalian buang. Kalian masukin ke blender, tutup, terus tinggal tekan," ujarnya dalam video itu sembari menuangkan semangkuk cangkang telur.

Baca Juga: Mengenal Budaya Baba dan Nyonya Lewat 6 Kegiatan Ramah Muslim di Singapura

Tips menajamkan pisau blender tumpul ini pun cukup mudah dilakukan. Selain itu, cangkang telur yang biasanya terbuang begitu saja bisa jadi lebih berguna.

Selain itu, cangkang telur yang sudah diblender pun bisa dimanfaatkan sebagai pupuk untuk menyuburkan tanaman. Hal ini membuat cangkang telur tak teruang sia-sia.

Video ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.

Baca Juga: Emak Lupa Matikan Kompor saat Rebus Gula Merah, Asap Ngebul Sampai Begini

"Wah mantep nih kalau habis itu cangkang telurnya dibuat pupuk. Benar-benar memanfaatkan cangkang telur," komentar seorang warganet.

Warganet lain ikut berkomentar. "Pas banget pisau blenderku udah tumpul. Terima kasih tipsnya," ujar warganet ini.

"Iya ini benar banget. Aku sering begini biar pisau blender lebih tajam. Setelah itu cangkang yang udah halus buat pupuk tanaman," tulis warganet lainnya di kolom komentar.

Baca Juga: Rebus Mi Sampai Lembek Hingga Air Habis, Warganet Auto Adu Argumen

Sementara itu, hingga Kamis (28/10/2021), video tips menajamkan pisau blender tumpul ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 130 ribu kali di TikTok.

Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!

Berita Terkait TERKINI
Rasa keju gurih yang kuat dari kue ini membuat kastengel menjadi favorit banyak orang, terutama untuk menyambut Idul Fit...
food | 11:00 WIB
Tak harus jauh-jauh ke Solo, bikin es teh kampul sendiri di rumah, yuk!...
food | 11:40 WIB
Supaya hidangan opor ayam tidak cepat basi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan....
food | 12:20 WIB
Coba bikin spaghetti yang lezat di rumah, yuk!...
food | 14:37 WIB
Mulai dari aneka kolak hingga gorengan, berikut deretan ide menu takjil Ramadan....
food | 15:52 WIB
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Tampilkan lebih banyak