Bocah Santuy Makan Mi Instan di Tengah Banjir, Warganet: Omicron Aja Minder

Aksi bocah tetap tenang makan mi instan di tengah banjir jadi sorotan warganet.

Hiromi Kyuna
Kamis, 20 Januari 2022 | 16:00 WIB
Ilustrasi banjir. (Unsplash/Kelly Sikkema)

Ilustrasi banjir. (Unsplash/Kelly Sikkema)

Guideku.com - Permasalahan banjir kerap menjadi langganan bagi sejumlah daerah di Indonesia. Bencana satu ini pun tak dipungkiri bisa menghambat aktivitas sehari-hari warga.

Namun, seorang anak rupanya tetap berusaha menikmati banjir yang terjadi. Hal ini tampak dalam unggahan akun TikTok @bitchfcy.

Dalam unggahan itu, tampak seorang bocah laki-laki yang duduk di tengah banjir. Di tangannya, terlihat sebuah mi instan goreng yang dikemas menggunakan kotak styrofoam.

Baca Juga: Awas Mual! Viral Pedagang Nasi Goreng Tak Pernah Cuci Wadah Sambal

Anak kecil tersebut tampak santai memakan mi instan itu meski sebagian tubuhnya terendam banjir. Dengan sumpit kayu, ia pun terlihat lahap menyantap mi instan tersebut.

Tampak kepala dan baju bocah ini basah diduga karena sebelum makan ia sudah bermain di tengah banjir terlebih dulu. Menyantap mi instan di tengah banjir pun tak masalah baginya.

Bocah makan di tengah banjir (TikTok @bitchfcy)
Bocah makan di tengah banjir (TikTok @bitchfcy)

Di sekitar anak ini pun tampak anak kecil lainnya yang tengah bermain air banjir. Di belakang bocah laki-laki ini duduk, juga terlihat ada meja dan kursi, namun sudah ditempati oleh orang lain.

Baca Juga: Waduh! Bukan Mangkuk, Wanita Ini Nekat Beli Bakso Dorong Pakai Ember Cucian

Unggahan ini pun menarik banyak perhatian warganet. Video berdurasi 10 detik ini rupanya mengingatkan banyak warganet tentang masa kecilnya.

Tak heran sejumlah orang pun bernostalgia lewat kolom komentar unggahan tersebut.

"Omicron aja minder lihatnya wkwkwk," komentar seorang warganet.

Baca Juga: Nongkrong di Kafe saat Hujan Deras, Wanita Ini Justru Terkena Banjir

Warganet lain ikut berkomentar. "Hidup terlalu berat dijalani dengan keadaan perut kosong," ujar warganet ini.

"Kalau masih kecil suka banget mandi banjir, sekarang nggak. Udah sadar kalau itu kotor dan banyak bakteri hahaha," ujar warganet ini.

Sementara itu, hingga Kamis (20/1/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 2 juta kali di TikTok.

Baca Juga: Piring Estetik Dipakai Buat Goreng Telur, Penampakannya Auto Bikin Nangis

Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!

Berita Terkait TERKINI
Rasa keju gurih yang kuat dari kue ini membuat kastengel menjadi favorit banyak orang, terutama untuk menyambut Idul Fit...
food | 11:00 WIB
Tak harus jauh-jauh ke Solo, bikin es teh kampul sendiri di rumah, yuk!...
food | 11:40 WIB
Supaya hidangan opor ayam tidak cepat basi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan....
food | 12:20 WIB
Coba bikin spaghetti yang lezat di rumah, yuk!...
food | 14:37 WIB
Mulai dari aneka kolak hingga gorengan, berikut deretan ide menu takjil Ramadan....
food | 15:52 WIB
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Tampilkan lebih banyak