Hanya di Tanggal ini, Promo Tiket KA Dimulai dari Rp 17.000

Berbahagialah sobat kereta api semua, PT KAI hadirkan promo khusus menyambut Hari Kemerdekaan RI.

Rendy Adrikni Sadikin | Aditya Prasanda
Jum'at, 10 Agustus 2018 | 18:00 WIB
Logo PT KAI (kai.id)

Logo PT KAI (kai.id)

Guideku.com - Menyambut kemeriahan Hari Kemerdekaan, PT Kereta Indonesia hadirkan Promo Merdeka teruntuk para calon penumpang periode Agustus 2018.

Melalui akun resmi Instagram PT KAI, @kai121_ mengumumkan promo yang harus dicatat: hanya berlaku pada tanggal-tanggal tertentu yakni 13, 14, 15, 27, 28, 29, dan 30 Agustus 2018 untuk kelas eksekutif, bisnis dan ekonomi jarak jauh serta menengah dalam jumlah sangat terbatas.

Pemesanan tiket promo ini pun bisa dilakukan mulai 12 Agustus 2018 dan hanya bisa diakses melalui aplikasi KAI Access yang dapat diunduh melalui smartphone kamu.

Baca Juga: Viral! Seblak Pelakor, Lebih Pedas dari Labrakan Istri Sah

Promo Merdeka disediakan untuk 20 Pemberangkatan dan 1.708 kereta api per hari.

Baca Juga: Shaggydog, Endank Soekamti dan JHF Menutup FKY 30 dengan Manis

Secara keseluruhan, PT KAI menyediakan 11.956 kursi bertarif spesial.

Perlu dicatat, Promo Merdeka tidak dapat digabung dengan program reduksi maupun diskon lainnya.

Promo ini juga tidak berlaku Parsial. Misalnya, jika kita memesan tiket Promo Merdeka Purwojaya (CP-GMR) eksekutif yang bertolak dari Stasiun Cilacap dengan tujuan akhir Stasiun Gambir, jika hendak turun di stasiun terdekat, tarif yang dikenakan tetap Rp 73.000.

Baca Juga: Sensasi Menyeruput Jamu Kekinian Racikan Acaraki

Berikut Guideku.com mencatat detil kereta api dan tarif promonya:

1. Argo Bromo Anggrek (SBI-GMR), eksekutif (17 kursi): Rp 73.000
2. Purwojaya (CP-GMR) eksekutif (17 kursi): Rp 73.000
3. Cirebon Ekspres (CN-GMR) eksekutif (17 kursi), ekonomi (17 kursi): Rp 73.000 4. Argojati (CN-GMR) eksekutif (17 kursi): Rp 73.000
5. Tegal Bahari (TG-GMR) eksekutif (17 kursi), ekonomi (17 kursi): Rp 73.000
6. Argo Sindoro (SMT-GMR) eksekutif (17 kursi): Rp 73.000
7. Argo Lawu (SLO-GMR) eksekutif (17 kursi): Rp 73.000
8. Harina (SBI-BD) eksekutif (17 kursi), ekonomi (17 kursi): Rp 73.000
9. Lodaya (SLO-BD) eksekutif (17 kursi), bisnis (17 kursi): Rp 73.000
10. Ciremai Ekspres (SMT-BD) eksekutif (17 kursi), bisnis (17 kursi): Rp 73.000
11. Singasari (BL-PSE) ekonomi (17 kursi): Rp 73.000
12. Gumarang (SBI-PSE) eksekutif (17 kursi), bisnis (17 kursi): Rp 73.000
13. Tawangjaya (SMC-PSE) ekonomi (18 kursi): Rp 73.000
14. Fajar Utama Yogya (YK-PSE) bisnis (17 kursi): Rp 73.000
15. Sawunggalih (KTA-PSE) eksekutif (17 kursi), bisnis (17 kursi), ekonomi (17 kursi): Rp 73.000
16. Malioboro Ekspres (YK-ML) eksekutif (10 kursi), ekonomi (17 kursi): Rp 73.000
17. Mutiara Timur (BW-SGU) eksekutif (17 kursi), bisnis (17 kursi): Rp 73.000
18. Sindang Marga (KPT-LLG) eksekutif (17 kursi), bisnis (17 kursi): Rp 17.000
19. Sriwijaya (KPT-TNK) eksekutif (17 kursi), bisnis (17 kursi): Rp 17.000
20. Sribilah (MDN-RAP) eksekutif (17 kursi), bisnis (17 kursi), ekonomi (17 kursi): Rp 17.000

Keterangan kode:

Baca Juga: Traveling Dipadukan dengan Astronomi, Why Not?

SBI: Surabaya Pasar Turi
GMR: Gambir
CP: Cilacap
CN: Cirebon
TG: Tegal
SMT: Semarang Tawang
SLO: Solo Balapan
BD: Bandung
BL: Blitar
PSE: Pasar Senen
SMC: Semarang Poncol
YK: Yogyakarta
KTA: Kutoarjo
ML: Malang
BW: Banyuwangi
SGU: Surabaya Gubeng
KPT: Kertapati
LLG: Lubuk Linggau
TNK: Tanjung Karang
MDN: Medan
RAP: Rantau Prapat

Berita Terkait TERKINI
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Vaksinasi hanya sebatas anjuran dan sudah tidak lagi menjadi syarat wajib dalam bepergian naik KA saat mudik Lebaran 202...
travel | 10:59 WIB
Hasil survei mengungkap bahwa 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan....
travel | 17:09 WIB
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Tampilkan lebih banyak