Bagasi Wings Air dan Lion Air Tak Lagi Gratis, Catat Tanggalnya

Pelanggan bisa memilih untuk melakukan pembelian voucher.

Dinar Surya Oktarini | Arendya Nariswari
Jum'at, 04 Januari 2019 | 16:00 WIB
Ilustrasi koper. (Pixabay)

Ilustrasi koper. (Pixabay)

Guideku.com - Bagi kamu pelanggan setia Wings Air dan Lion Air, kali ini Guideku.com punya informasi penting untuk kalian.

Berdasarkan surat edaran dari Lion Air nomor 001/MKT-JT/I/2019 pada Kamis (3/1/19), mulai tanggal 8 Januari 2019 kebijakan bagasi cuma-cuma akan dihapus.

Tak hanya Lion Air, kebijakan serupa juga diumumkan oleh pihak maskapai Wings Air lewat surat edaran nomor 001/MKT-IW/I/2019.

Baca Juga: Pakai Bambu dan Kertas, Hi Fly Jadi Maskapai Bebas Plastik Pertama di Dunia

Lion Air. (Official Website Lion Air)
Lion Air. (Official Website Lion Air)

 

Kebijakan penghapusan bagasi cuma-cuma ini akan diterapkan pada seluruh rute Lion Air maupun Wings Air.

Selain itu, bagi kalian yang membawa barang jinjingan, kamu hanya dibatasi untuk membawa maksimal seberat 7 kilogram untuk setiap penumpang.

Baca Juga: Salut, 4 Negara Ini Punya Cara Berbeda dan Unik Atasi Sampah Plastik

Bagi kamu yang sudah melakukan issued tiket sebelum tanggal 8 Januari 2019, tenang, kalian masih akan mendapatkan bagasi cuma-cuma kok, untuk Lion Air sebesar 20 kilogram sedangkan Wings Air 10 kilogram.

Kabin Lion Air. (Amelia Prisilia P)
Kabin Lion Air. (Amelia Prisilia P)

 

Nah, setelah diberlakukanya penghapusan bagasi gratis kamu masih bisa melakukan pembelian voucher bagasi (Prebaid Baggage) lewat agen travel, website resmi Lion Air, dan Kantor Penjualan Lion Air Group.

Baca Juga: Baru Diresmikan, Guiding Block Penuntun Tunanetra di Yogyakarta Dicuri

Pembelian voucher bagasi ini dapat dibeli baik saat issued tiket atau setelah melakukan issued tiket.

Perlu juga kamu ketahui, biaya Prepaid Baggage ini jauh lebih murah dibandingkan biaya kelebihan bagasi (Excess Baggage) di bandara.

Oh iya, voucher bagasi (Prepaid Baggage) ini dapat kamu beli paling lambat 6 jam sebelum keberangkatan ya, travelers.

Baca Juga: Nyentrik, Ayam Goreng Milo Kini Lagi Hits di Malaysia, Seperti Apa Ya ?

Berita Terkait TERKINI
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Vaksinasi hanya sebatas anjuran dan sudah tidak lagi menjadi syarat wajib dalam bepergian naik KA saat mudik Lebaran 202...
travel | 10:59 WIB
Hasil survei mengungkap bahwa 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan....
travel | 17:09 WIB
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Tampilkan lebih banyak