Guideku.com - Bagi travelers yang suntuk dengan hiruk pikuk perkotaan, Guideku.com punya tempat menarik nih buat liburan akhir pekan kalian. Ini dia Sendang Geulis Kahuripan.
Sendang Geulis Kahuripan ini berlokasi tak jauh dari Kota Cimahi dan Kota Bandung.
Telaga mungil nan cantik ini memiliki air sebening kristal.
Baca Juga: Ceramah di Pesantren Jombang, Hotman Paris Sumbang Honornya untuk Audrey
Saking jernihnya, travelers bisa melihat dasar telaga dengan jelas.
Bersih dan berwarna biru alami, tak heran kalau air di Sendang Geulis Kahuripan ini bisa diminum langsung.
Terdapat curug yang tidak terlalu besar namun memiliki aliran yang cukup deras.
Baca Juga: Terungkap, Rachel Vennya Ngaku Biayai Liburan Niko Al-Hakim
Travelers bisa bersantai dengan berenang dan memandang indahnya panorama alam yang mengitari Sendang Geulis Kahuripan ini.
Konon, warga sekitar percaya bahwa air di Sendang Geulis Kahuripan ini berkhasiat bagus untuk kulit.
Oh iya, travelers jangan lupa untuk mengabadikan momen dengan berfoto di sini ya.
Baca Juga: Typo, Pesta Anti Prom Ini Dikira Sajikan Ular Untuk Tamu
Jangan takut kelaparan, karena di sini terdapat fasilitas seperti warung makan dengan kulinernya yang tak kalah menggoda.
Ada pula saung, toilet, mushola serta ruang ganti untuk pengunjung.
Memiliki suasana menyejukkan hati dan pikiran, tak heran kalau di akhir pekan destinasi wisata di Jawa Barat ini ramai pengunjung.
Baca Juga: Stok Sirop Lebaran Berantakan di Jalan, Fotonya Malah Bikin Deg-degan
Harga tiket masuk Sendang Geulis Kahuripan ini cukup terjangkau, yaitu Rp 10 ribu per orang.
Sendang Geulis Kahuripan ini beralamat di Desa Ganjarsari, Kecamatan Cikaling Wetang, Kabupaten Bandung Barat.
Jadi gimana travelers? Tertarik untuk menghabiskan akhir pekan di Sendang Geulis Kahuripan ini?