Menggemaskan, Wanita Ini Bawa Kuda Imut ke Dalam Pesawat

Kuda ini dengan tenang duduk di depan si wanita.

Dany Garjito | Arendya Nariswari
Senin, 02 September 2019 | 21:00 WIB
Ilustrasi kuda. (Pixabay)

Ilustrasi kuda. (Pixabay)

Guideku.com - Siapa sangka jika beberapa waktu lalu ada seorang wanita yang sempat jadi sorotan ketika sedang naik pesawat? Bukan tanpa alasan, wanita tersebut diketahui membawa kuda kecil peliharaanya. 

Ya, dilansir GuideKu.com dari laman Fox News, Senin (2/9/19) peristiwa tersebut terjadi di dalam pesawat American Airlines dengan rute penerbangan Chicago - Omaha.

Kemungkinan besar, wanita tersebut menjadikan kuda berjenis miniatur tersebut sebagai hewan pendukung emosional.

Baca Juga: Terciduk Main Kuda-kudaan, Aldy Maldini Pacaran dengan Erika Carlina?

Hewan imut berwarna abu-abu itu duduk dengan tenang di dekat bagian pesawat sambil memejamkan mata.

Hal ini tentunya cukup mengejutkan penumpang pesawat yang lainnya.

Salah seorang penumpang bernama Nowak mengunggah video tersebut lewat Twitter pribadinya.

Baca Juga: Bikin Gaduh Jalan, Wanita Misterius Tunggangi Kuda Hitam di Tengah Malam

Menurut situs resmi American Airlines, kuda poni terlatih diizinkan untuk terbang sebagai hewan peliharaan.

 Bikin Kaget Penumpang Lain, Wanita Ini Naik Pesawat Sambil Bawa Kuda. (Twitter/ecnowak)
Bikin Kaget Penumpang Lain, Wanita Ini Naik Pesawat Sambil Bawa Kuda. (Twitter/ecnowak)

Pada pertengahan Agustus, Departemen Perhubungan Amerika Serikat juga mengumumkan bahwa kuda berukuran kecil itu masih diizinkan untuk ikut terbang sebagai hewan penolong.

Sebelum berangkat, tentunya ada beberapa dokumen yang harus disertakan sebelum naik ke pesawat.

Baca Juga: Video Kuda Disiksa di Tasikmalaya Viral, Netizen : Jangan Naik Andong Lagi

Menurut American Miniature Horse Association, hewan-hewan itu biasanya memiliki tinggi sekitar 2-3 kaki dan berat 150 hingga 250 pound.

Kuda berjenis miniatur ini dapat hidup hingga setidaknya usia 30 tahun.

Bukan kali pertama, sebelumnya juga ada beberapa orang yang naik pesawat ditemani hewan pendukung emosional lainnya.

Beberapa di antaranya ada yang pernah mengajak kalkun, hamster naik pesawat, dan biasanya paling sering ditemui yakni anjing.

 

Berita Terkait TERKINI
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Destinasi wisata sekitaran samosir, pemandangan apik dan warga yang kental dengan budayanya...
travel | 21:07 WIB
Kota Bogor menawarkan berbagai tempat wisata yang sangat cocok untuk dijelajahi selama liburan Natal dan tahun baru bers...
travel | 14:19 WIB
Bandung memang terkenal memiliki udara yang sejuk, menjadi destinasi favorit bagi mereka yang mencari ketenangan sepanja...
travel | 14:10 WIB
Untuk pecinta alam, tigadestinasi wisata di Bogor ini mungkin bisa menjadi pilihan yang tepat karena memiliki keindahan ...
travel | 13:59 WIB
Tampilkan lebih banyak