Mantul! Andhika Pratama Bagikan 3 Tips Berlibur Hemat Nih

Apa saja tips berlibur hemat budget ala Andhika Pratama?

Dany Garjito
Minggu, 20 Oktober 2019 | 07:00 WIB
Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (8/8/2016) [suara.com/Wahyu]

Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (8/8/2016) [suara.com/Wahyu]

Guideku.com - Andhika Pratama membagikan tips liburan hemat, apa saja ya? 

Ya, aktor dan presenter Andhika Pratama dikenal sebagai sosok family man yang mencintai istri dan sangat dekat dengan anak-anaknya.

Memiliki empat anak, Andhika mengaku berlibur menjadi moment kebersamaan keluarga yang paling mereka nanti-nantikan. Hanya saja, lanjutnya, Andhika blak-blakan bagaimana liburan dengan banyak anak berarti harus mengeluarkan banyak biaya.

Baca Juga: 10 Momen Liburan Kevin Aprilio - Vicy Melanie di Korea, Mampir ke SM Town

"Karena anak saya banyak, biaya liburan bengkak. Tiket dan akomodasi sangat menyita budget," kata Andhika saat ditemui dalam acara peluncuran kampanye #BisaAja RedDoorz di Jakarta, Kamis (17/10/2019), seperti dikutip dari Suara.com.

Untuk itu, ia memberikan tips melakukan perjalanan liburan yang menyenangkan ala keluarga Andhika Pratama.

"Pertama, semua harus terplanning dari awal lalu tentukan destinasi dan tentukan berapa hari (liburan). Setelah itu baru cari akomodasi yang menunjang budget," katanya.

Baca Juga: Terharu, Angela Lee Makan Bareng Driver Ojol yang Kerja Sambil Gendong Anak

Kedua, hal yang selalu Andhika dan keluarga perhatikan adalah kenyamanan di jalan dan penginapan. "Mencari yang nyaman pastilah yang memadai tentu saja terutama buat anak. Kita orangtua sih bisa diajak rock and roll dikit."

Ketiga, kata Andhika, pilih akomodasi penginapan yang memberikan harga ramah namun tetap nyaman. "Mungkin RedDoorz bisa jadi salah satu solusinya. Bisa pangkas cost liburan karena biasanya orang kalau punya budget liburan pengennya ngeluarin duit untuk have fun liburannya bukan besar di akomodasinya," tambah Andhika Pratama.

SUARA.com/Risna Halidi

Baca Juga: 5 Hotel Selain di Bali yang Punya Infinity Pool Cantik, Bikin Betah!

Berita Terkait TERKINI
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Destinasi wisata sekitaran samosir, pemandangan apik dan warga yang kental dengan budayanya...
travel | 21:07 WIB
Kota Bogor menawarkan berbagai tempat wisata yang sangat cocok untuk dijelajahi selama liburan Natal dan tahun baru bers...
travel | 14:19 WIB
Bandung memang terkenal memiliki udara yang sejuk, menjadi destinasi favorit bagi mereka yang mencari ketenangan sepanja...
travel | 14:10 WIB
Untuk pecinta alam, tigadestinasi wisata di Bogor ini mungkin bisa menjadi pilihan yang tepat karena memiliki keindahan ...
travel | 13:59 WIB
Tampilkan lebih banyak