Travel

Dapat Tiket Pesawat Jumbo, Ekspresi Turis saat Dikerjai Temannya Ini Kocak

Dikerjai rekan travelingnya, wanita ini dapat tiket pesawat berukuran raksasa.

Dany Garjito | Arendya Nariswari

Ilustrasi boarding pass. (Pixabay)
Ilustrasi boarding pass. (Pixabay)

Guideku.com - Belum lama ini, viral sebuah cuplikan video yang memperlihatkan seorang turis membawa tiket pesawat berukuran jumbo.

Diintip GuideKu.com dari akun Instagram @gojek24jam, Rabu (13/11/19), awalnya turis ini tampak meminta tiket pesawat kepada temannya.

Rekan dari turis wanita itu lantas memberikan kertas berlipat-lipat dan terlihat lebih tebal.

"Inilah akibatnya bila terlalu malas ngeprint sendiri kode booking pesawat," tulis admin akun @gojek24jam.

Ternyata, kertas berlipat tadi adalah tiket pesawat yang dicetak berukuran raksasa.

Akibat Ulah Temannya, Turis Ini Dapat Tiket Pesawat Berukuran Raksasa. (Instagram/@gojek24jam)
Akibat Ulah Temannya, Turis Ini Dapat Tiket Pesawat Berukuran Raksasa. (Instagram/@gojek24jam)

Merasa sadar jadi bahan candaan sahabatnya, turis wanita ini memukulkan tiket pesawat raksasa tersebut.

Sontak, teman-teman yang hendak pergi bersama turis wanita tadi tertawa keras melihat respon sahabatnya itu.

Belum diketahui secara pasti, di mana peristiwa tersebut terjadi.

Akibat Ulah Temannya, Turis Ini Dapat Tiket Pesawat Berukuran Raksasa. (Instagram/@gojek24jam)
Akibat Ulah Temannya, Turis Ini Dapat Tiket Pesawat Berukuran Raksasa. (Instagram/@gojek24jam)

Namun tidak sedikit warganet yang menyebutkan bahwa peristiwa tiket pesawat dicetak raksasa itu terjadi di Luang Prabang Airport, Laos.

Saat dibuka, lembaran kertas raksasa itu jelas-jelas memperlihatkan nama maskapai serta kode penerbangan pesawat.

Sambil membawa tiket pesawat raksasa tersebut, turis wanita itu lantas bergegas mendatangi petugas bandara untuk melakukan check in.

Akibat Ulah Temannya, Turis Ini Dapat Tiket Pesawat Berukuran Raksasa. (Instagram/@gojek24jam)
Akibat Ulah Temannya, Turis Ini Dapat Tiket Pesawat Berukuran Raksasa. (Instagram/@gojek24jam)

Dari kejauhan, petugas bandara tampak kebingungan sembari tersenyum kecil melihat tiket pesawat raksasa itu.

Hingga artikel ini ditulis, cuplikan video turis wanita membawa tiket pesawat raksasa ini telah dilihat sebanyak lebih dari 40 ribu kali.

Berita Terkait

Berita Terkini