Guideku.com - Salah satu destinasi wisata yang bisa dikunjungi saat berlibur bersama anak ke Yogyakarta adalah Taman Pintar.
Tak cuma menawarkan wahana bermain yang seru, Taman Pintar Yogyakarta juga merupakan spot wisata edukasi.
Taman Pintar sendiri berlokasi di Jalan Panembahan Senopati No. 1-3, Ngupasan, Gondomanan, Kota Yogyakarta. Letaknya tak jauh dari kompleks Taman Budaya Yogyakarta dan titik nol kilometer serta Malioboro.
Baca Juga: Sri Sultan HB X: Grand Ambarrukmo Bisa Jadi Opsi Menginap di Yogyakarta
Untuk mencapai Taman Pintar, ada berbagai macam moda transportasi yang bisa digunakan. Apa saja transportasi menuju Taman Pintar?
1. Jalan kaki
Bagi Anda yang sedang berwisata di kawasan Malioboro dan sekitarnya, Taman Pintar dapat dicapai dengan berjalan kaki.
Baca Juga: Rekomendasi 4 Hotel Dekat dengan Objek Wisata Taman Sari Yogyakarta
Anda cukup berjalan ke arah timur dari titik nol kilometer kota Yogyakarta. Jaraknya cukup dekat, yaitu sekitar 350 meter saja.
2. Transportasi tradisional
Transportasi tradisional seperti becak atau andong juga dapat digunakan untuk pergi ke Taman Pintar. Moda transportasi ini bisa ditemukan di sekitar wilayah Malioboro dan Keraton Yogyakarta.
Baca Juga: Selain Spot Instagramable, Ada Fasilitas Apa Lagi Ya di Taman Sari Yogya?
Umumnya, para tukang becak dan kusir andong siap mengantarkan turis berkeliling ke area wisata sekitar termasuk Taman Pintar.
3. Kendaraan pribadi
Bagi Anda yang membawa kendaraan pribadi saat liburan ke Yogyakarta, tak perlu khawatir. Kendaraan pribadi dapat digunakan untuk mencapai Taman Pintar lantaran ada banyak tempat parkir yang tersedia.
Agar tak perlu berjalan jauh, Anda bisa memarkir kendaraan pribadi tersebut di Taman Parkir Sriwedani yang terletak di dekat gerbang masuk timur Taman Pintar.
4. Trans Jogja
Terakhir, Anda bisa menggunakan Trans Jogja untuk mencapai Taman Pintar.
Cukup naik Trans Jogja rute 1A dan 2A, kemudian berhenti di halte yang terletak di depan Taman Pintar Yogyakarta.
Alternatif lainnya, travelers juga bisa naik rute 1B dan 2B kemudian berhenti di halte depan Pos Besar Indonesia. Lokasi Taman Pintar ada tepat di seberangnya.