Petinggi Garuda Diduga Jual Pramugari, Begini Tanggapan Kemen BUMN

Arya meminta urusan seperti itu ditangani secara internal oleh manajemen Garuda, dengan melibatkan jajaran komisaris.

Dany Garjito
Kamis, 12 Desember 2019 | 07:15 WIB
Staf Khusus Menteri Badan Usaha Milik Negara Arya Sinulingga. [Suara.com/Ummi Hadyah Saleh]

Staf Khusus Menteri Badan Usaha Milik Negara Arya Sinulingga. [Suara.com/Ummi Hadyah Saleh]

Guideku.com - Staf Khusus Menteri Badan Usaha Milik Negara Arya Sinulingga mengaku tidak mau ambil pusing tentang akun Twitter @digeeembok, yang mengungkap skandal petinggi Garuda Indonesia.

Akun Twitter tersebut mengungkap dugaan para petinggi Garuda Indonesia yang menjual para pramugari kepada pejabat maskapai penerbangan pelat merah tersebut.

"Ngapain, enggak urusan itu," kata Arya di Kementerian BUMN, Jakarta, Rabu (11/12/2019), seperti dikutip dari Suara.com.

Baca Juga: 5 Poin Dugaan Prostitusi Garuda, Termasuk soal Pengakuan Eks Pramugari

Arya meminta urusan seperti itu ditangani secara internal manajemen Garuda, dengan melibatkan jajaran komisaris.

"Kalau kami urusin semua, kami enggak bisa kerja," ucap Arya.

Sebelumnya, Vice President Cabin Crew PT Garuda Indonesia Roni Eka Mirsa akhirnya gerah juga terhadap cuitan akun Twitter bernama @digeeembok yang menyebut dirinya germo pramugari Garuda Indonesia.

Baca Juga: Dituding Jadi Germo Pramugari di Twitter, VC Cabin Crew Garuda Lapor Polisi

Roni mengambil langkah hukum dengan melaporkan akun Twitter tersebut ke Polisi Sektor Bandara Soekarno Hatta.

"Ya, betul (melaporkan akun tersebut)," kata Roni kepada Suara.com, Selasa (10/12/2019).

Roni melaporkan akun tersebut karena dinilai telah memfitnah dirinya melalui serial tulisan di Twitter.

Baca Juga: Dituding Jadi Simpanan Bos Garuda, Sidi Siwi: Kalau Ada Bukti Silakan

"Saya difitnah makanya saya melaporkan," katanya.

Roni tak menjelaskan kapan dia melaporkan akun Twitter tersebut ke Polisi Sektor Bandara Soekarno Hatta.

Untuk diketahui, akun Twitter @digeeembok menuliskan "Germo Jahat bernama: Roni Eka Mirsa Mau tahu tampangnya? Nih tampangnya... Mau tau kasusnya apalagi? (selain germo jahat tentunya) Coba jawab yah kalo mau tahu kasus "Provider" "Germo Jahat" Roni Eka Mirsa.”

Tak hanya itu, akun Twitter tersebut juga menyebar tulisan yang menuduh Roni membeli ijazah tanpa menempuh jalur pendidikan.

"Ayyy mo cerita dikit nih tentang Roni Eka Mirsa . Ijasah S1-nya boleh beli. Sekolah kaga Tahu2 punya ijazah. Tanyain judul skripsinya apa?" Cuit @digeeembok

Meski begitu, belum diketahui apakah cuitan @digeeembok ini benar atau tidak. Pemilik akun ini juga belum diketahui identitas sebenarnya.

Berita Terkait TERKINI
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Destinasi wisata sekitaran samosir, pemandangan apik dan warga yang kental dengan budayanya...
travel | 21:07 WIB
Kota Bogor menawarkan berbagai tempat wisata yang sangat cocok untuk dijelajahi selama liburan Natal dan tahun baru bers...
travel | 14:19 WIB
Bandung memang terkenal memiliki udara yang sejuk, menjadi destinasi favorit bagi mereka yang mencari ketenangan sepanja...
travel | 14:10 WIB
Untuk pecinta alam, tigadestinasi wisata di Bogor ini mungkin bisa menjadi pilihan yang tepat karena memiliki keindahan ...
travel | 13:59 WIB
Tampilkan lebih banyak