Guideku.com - Pasangan selebritas Citra Kirana dan Rezky Aditya akhirnya resmi menikah pada Minggu (1/12/2019) silam. Tak mau membuang waktu lama, keduanya pun kini berangkat bulan madu.
Lewat unggahan Instagram dan vlog di kanal Youtube Ciky Citra Rezky, keduanya pun mengungkapkan perjalanan bulan madu mereka.
Diketahui, Citra Kirana dan Rezky Aditya memilih Italia sebagai tujuan bulan madu mereka.
Baca Juga: Pilih Sumba untuk Bulan Madu, Jennifer Lawrence Menginap di Resor Mewah
Dalam vlog, pasangan selebritas ini pun mengungkapkan bahwa mereka akan mengunjungi beberapa kota di Italia seperti Roma, Milan, Venesia, dan Dolomites.
Tak hanya itu, Rezky Aditya juga menambahkan jika dirinya hendak menonton bola selama di kota Milan, Italia.
Penasaran seperti apa momen keduanya berangkat bulan madu? Yuk simak rangkumannya di sini.
Baca Juga: Intip 5 Spot Wisata di Lanai, Tempat Chris Pratt dan Istri Bulan Madu
1. Sebelum berangkat, Citra Kirana dan Rezky Aditya sempat membuat vlog keberangkatan di bandara. Keduanya pun tampak kompak dan bahagia dengan baju putih.
2. Sesampainya di Italia, Citra Kirana mengunggah IG story yang menampakkan keduanya tengah berjalan-jalan. Keduanya pun terlihat memakai couple sweater warna putih.
3. Citra Kirana juga mengunggah potret sang suami saat sedang makan bersama di restoran, nih. Romantis ya!
Baca Juga: Mesra di Kapal, Momen Bulan Madu Ammar Zoni dan Irish Bella Ini Bikin Iri
4. Citra Kirana dan Rezky Aditya juga terlihat lengket di setiap suasana. Sayangnya, pasangan selebritas ini mengaku tak akan sering mengunggah foto bulan madu karena hanya pergi berdua.