Cuma Dari Kulit Apel, Tas Rp 3 Juta Ini Jadi Hadiah Ultah Kate Middleton

Tas vegan tersebut diketahui merupakan hadiah dari organisasi pembela binatang PETA.

Dany Garjito | Amertiya Saraswati
Sabtu, 11 Januari 2020 | 15:00 WIB
Kate Middleton. (Instagram/@theroyalfamily)

Kate Middleton. (Instagram/@theroyalfamily)

Guideku.com - Duchess of Cambridge, Kate Middleton, diketahui merayakan ulang tahunnya yang 38 pada hari Kamis (9/1/2020) kemarin.

Selain merayakan ulang tahunnya di Istana Kensington, Kate Middleton rupanya juga mendapat hadiah tas yang cukup unik dan spesial.

Melansir dari laman Dailymail, Kate Middleton mendapat hadiah tas vegan yang dibuat dari kulit sayuran. Tas itu ternyata merupakan hadiah dari PETA atau People for the Ethical Treatment of Animals.

Baca Juga: Potterhead Siap-Siap, Toko Serba Harry Potter Terbesar di Dunia Akan Dibuka

Organisasi PETA sendiri mengunggah gambar tas yang menjadi hadiah tersebut. Disebutkan, tas jenis "Brigitte Oxymore" itu merupakan hasil buatan rumah produksi Ashoka.

"Selamat ulang tahun kepada Duchess of Cambridge! Untuk merayakannya, PETA mengirimkan tas yang terbuat dari kulit apel."

Tas kulit apel hadiah Kate Middleton (twitter.com/PETAUK)
Tas kulit apel hadiah Kate Middleton (twitter.com/PETAUK)

Ya, tas buatan Ashoka yang memiliki warna hitam tersebut ternyata dibuat dari kulit apel. Harganya sekitar 204 poundsterling atau 3,6 juta rupiah.

Baca Juga: Viral Kulkas Mewah Kim Kardashian, Netizen: Itu Kulkas Apa Minimarket?

Ashoka sendiri memang merupakan rumah mode ramah lingkungan yang berpusat di Perancis. Semua tas dan aksesoris produksi mereka adalah 100% vegan dan sudah mendapat persetujuan PETA.

Lewat hadiah ini, PETA menyebutkan jika mereka ingin Kate Middleton terdorong untuk menggunakan barang-barang fashion ramah lingkungan lainnya.

Selain itu, PETA juga berharap agar sang Duchess of Cambridge dapat menginspirasi penggemarnya untuk melakukan hal serupa.

Baca Juga: Nayeon Twice Dikuntit Stalker Hingga Pesawat, Ini Tindakan yang diambil JYP

"Tas ini terbuat dari kulit apel yang merupakan material ramah lingkungan dan 100% vegan. Kain inovatif ini, yang dibuat dengan cara mendaur ulang sisa makanan yang memiliki dampak lingkungan lebih rendah," jelas PETA.

Berita Terkait TERKINI
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Vaksinasi hanya sebatas anjuran dan sudah tidak lagi menjadi syarat wajib dalam bepergian naik KA saat mudik Lebaran 202...
travel | 10:59 WIB
Hasil survei mengungkap bahwa 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan....
travel | 17:09 WIB
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Tampilkan lebih banyak