Guideku.com - Sebuah insiden mengerikan bak film baru-baru ini terjadi pada maskapai Ethiopian Airlines dalam penerbangan dari Djibouti ke Dire Dawa.
Bagaimana tidak, pesawat Ethiopian Airlines tersebut mengalami serangan belalang hingga tak bisa mendarat.
Dihimpun dari laman BBC, pilot pada penerbangan tersebut tadinya sudah hendak mendarat di bandara Dire Dawa.
Baca Juga: Perempuan Telanjang Gegerkan Bandara, Sempat Duduk di Kap Mobil Patroli
Namun, sekumpulan belalang mendadak saja menabrak hidung, mesin, dan kaca depan pesawat. Pilot pun awalnya mencoba untuk menyingkirkan belalang ini dengan menggunakan pembersih kaca.
Sayangnya, usaha pilot ini gagal. Pada akhirnya, pesawat tersebut terpaksa dialihkan ke bandara di Addis Ababa yang berjarak 30 menit perjalanan.
Akibat serangan belalang tersebut, badan pesawat pun terlihat dikotori belalang yang mati tertabrak sementara kaca depan tampak buram.
Baca Juga: Protes Dapat Nasi Lemak di Pesawat, Wanita Ini Panen Hujatan Netizen
Sebelumnya, penerbangan Ethiopian Airlines ET363 ini juga sudah mengalami serangan belalang dalam jumlah kecil. Namun, saat akan mendarat, sekumpulan belalang dalam jumlah besar kembali menghalangi akses ke landas pacu.
Dilaporkan, daerah Afrika Timur sendiri kini memang tengah mengalami serangan belalang terparah dalam 25 tahun terakhir.
Serangan ini dapat berupa kumpulan belalang yang besarnya mencapai 1 km2 hingga ratusan km2. Sementara, jumlah belalang per km2 mencapai paling tidak 40 juta.
Baca Juga: Ngeri, Pesawat United Keluarkan Percikan Api dan Mendarat Darurat