Nekat Demi Konten TikTok, Pria Ini Nyaris Mati Terjebak Es di Danau

Pengalaman nyaris mati tersebut lantas diunggahnya ke media sosial.

Angga Roni Priambodo | Amertiya Saraswati
Sabtu, 29 Februari 2020 | 11:00 WIB
Demi Konten Tiktok, Pria Ini Nyaris Mati Terjebak Es (instagram.com/jasontodolist)

Demi Konten Tiktok, Pria Ini Nyaris Mati Terjebak Es (instagram.com/jasontodolist)

Guideku.com - Belakangan, media sosial TikTok tengah menjadi viral di kalangan anak muda. Sayangnya, demi membuat konten menarik, tak sedikit pula yang malah membahayakan nyawa.

Salah satu yang menjadi sorotan adalah pengguna TikTok bernama Jason Clark. Dihimpun dari The Sun, Jason nyaris saja mati di tengah membuat konten TikTok.

Dalam aksinya membuat konten, Jason Clark diketahui berencana untuk berenang di bawah permukaan danau beku di daerah Utah.

Baca Juga: Ganti Gaya, Rambut Uya Kuya Disangka Netizen Lampu Odong-odong

Aksi ini sendiri dilakukannya sebagai bagian dari tantangan untuk ditunjukkan ke 415.000 pengikut di TikTok.

Sayangnya, tantang tersebut tak berjalan lancar. Segera setelah Jason masuk ke dalam danau lewat lubang es di permukaan, lelaki tersebut mendapati dirinya terjebak di bawah es.

Demi Konten Tiktok, Pria Ini Nyaris Mati Terjebak Es (instagram.com/jasontodolist)
Demi Konten Tiktok, Pria Ini Nyaris Mati Terjebak Es (instagram.com/jasontodolist)

Lewat video yang lantas diunggahnya ke Instagram, terlihat jika Jason Clark berenang dengan panik mencari jalan keluar.

Baca Juga: Ngakak Tapi Emosi, Pria Ini Protes Dapat Daging Mentah di Korean BBQ

Di sisi lain, pacarnya yang juga berada di sana tidak menyadari bahwa Jason sedang dalam bahaya dan nyaris mati.

"Aku tidak pernah sedekat ini dengan kematian. Aku tidak berpikir jika bola mataku akan membeku secepat itu. Permukaan air tempat lubang itu berada terlihat sama dengan bagian bawah es," kisahnya lewat akun Instagram @jasontodolist.

"Aku mencoba untuk memecah es dengan punggungku. Aku tidak tahu apa yang membuatku berenang kembali di saat terakhir. Aku sudah kehabisan napas dan tidak bisa melihat."

Baca Juga: 'Tutup Botol dengan Rapat', Video Guyonan Bapak Ini Bikin Kesel dan Ngakak

Sebagai tambahan, Jason Clark bahkan mengaku sudah menyerah dan menerima nasibnya. Untunglah, saat itu tangannya menemukan lubang di es dan dia bisa kembali menghirup udara.

Demi Konten Tiktok, Pria Ini Nyaris Mati Terjebak Es (instagram.com/jasontodolist)
Demi Konten Tiktok, Pria Ini Nyaris Mati Terjebak Es (instagram.com/jasontodolist)

Parahnya, pria ini sama sekali tidak kapok. Meski mengalami kejadian yang membuatnya nyaris mati. Jason Clark tetap bertekad mengulangi aksi nekat tadi.

"Percobaan kedua berjalan lebih baik. Kau harus mencobanya dua kali! Aku menambahkan sedikit pengaman. Dan lubang keluar lebih besar," imbuhnya.

Bahkan, di akhir video, Jason Clark menyebutkan bahwa dirinya merasa lebih baik karena telah berhasil melakukan tantangan itu meski nyaris mati sebelumnya.

Duh, hanya demi pengikut di media sosial, jangan tiru aksi pria ini yang nyaris mengorbankan nyawa untuk konten, ya!

Berita Terkait TERKINI
Lorong Rappocini adalah bukti hidup dari sebuah harapan yang berkali-kali dipadamkan namun terus menyala kembali....
travel | 17:30 WIB
Liburan sekolah adalah waktu yang tepat untuk mengajak keluarga berlibur dan menikmati keindahan alam....
travel | 14:53 WIB
Jalan-jalan keliling Selandia Baru pakai campervan, yuk!...
travel | 10:00 WIB
Inilah deretan tempat wisata religi yang bisa dikunjungi saat liburan ke Solo, Jawa Tengah....
travel | 10:45 WIB
Inilah deretan tempat wisata Cianjur yang cocok dikunjungi saat musim libur Lebaran....
travel | 11:30 WIB
Beberapa destinasi wisata religi ini cocok dikunjungi saat libur Lebaran....
travel | 11:15 WIB
Supaya mudik tetap nyaman, penting untuk melakukan hal-hal berikut sepanjang perjalanan. Salah satunya melakukan peregan...
travel | 11:45 WIB
Kelima provinsi itu diprediksi menjadi daerah dengan tingkat kepadatan paling tinggi selama momen mudik Idul Fitri....
travel | 11:30 WIB
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Tampilkan lebih banyak