Guideku.com - Beberapa waktu yang lalu publik digegerkan dengan video viral penumpang wanita dilakban di pesawat gegara serang pramugari. Video ini lantas menjadi perbincangan hangat usai diunggah melalui TikTok.
Dilansir dari laman Independent, Senin (12/7/21), tragedi menegangkan tersebut terjadi pada maskapai American Airlines yang melakukan penerbangan dari Texas menuju North Carolina.
Dalam video yang diunggah, awalnya terlihat seseorang sedang berjalan di dalam pesawat dengan nomor penerbangan 1774 tersebut. Sampai sebuah suara teriakan misterius terdengar jelas.
Baca Juga: Kurangi Risiko Penularan Covid-19, Ini 5 Tips Pesan Makanan Online
Pemilik akun TikTok @lol.ariee yang merekam kejadian tersebut ikut kaget ketika melihat ada seorang wanita mencoba berteriak dalam kondisi mulutnya terlakban.
Pada video berbeda, @lol.ariee menerangkan bahwa keributan terjadi di dalam pesawat selama dua jam penerbangan.
Selama penerbangan, pramugari tampak sibuk mengunci kamar mandi pesawat dan mengambil tas dari kompartemen kabin.
Baca Juga: Bikin Kaget, Pria Ini Nekat Oles Bumbu Ayam Bakar Pakai Kuas Make Up Istri
Namun hal ini membuat para penumpang lain bertanya-tanya, karena sang pramugari tak memberitahu secara detail tentang apa yang terjadi.
Tak lama kemudian, pilot meminta penumpang untuk tetap duduk tenang melalui interkom. Ketika pesawat mendarat, seorang pramugari mencoba menjelaskan apa yang terjadi selama penerbangan tadi.
Ia menjelaskan bahwa ada seorang wanita yang tiba-tiba berontak dan memaksakan diri ingin keluar dari pesawat.
Baca Juga: Keren Banget! Intip South Shore, Lokasi Vaksin dengan Pemandangan Memukau
Wanita tersebut menyerang pramugari dengan agresif, menggigit, sampai meludah. Hal ini membuat kru pesawat terpaksa melakban mulut wanita tersebut.
Tak berselang lama, seorang polisi dan petugas medis telah menunggu di pintu masuk pesawat ketika mendarat.
Kepada New York Post, American Airlines mengonfirmasi bahwa wanita tersebut awalnya berusaha membuka pintu boarding bagian dengan selama penerbangan.
Baca Juga: Pecahkan Rekor! Dubai Punya Kolam Renang Terdalam di Dunia
Demi keselamatan dan keamanan penumpang lain serta kru, akhirnya wanita itu diikat dan dilakban sementara.