Guideku.com - Luna Maya tak mau ketinggalan merasakan keseruan Coachella 2019.
Coachella tahun ini digelar di di Empire Polo Club, California, Amerika Serikat.
Luna Maya pun mengunggah foto-foto atmosfer Coachella di Instagram pribadinya @lunamaya.
Baca Juga: Dikabarkan Berstatus Menikah, Luna Maya Asyik Liburan ke Los Angeles
Luna Maya juga diketahui menikmati penampilan artis seperti NYSNC, Ariana Grande, Katy Perry, Khalid, dan Zed.
Gaya Luna Maya di Coachella ini pun sukses menuai pujian fans dan rekan-rekannya sesama artis.
Salah satu yang menarik perhatian adalah foto Luna Maya yang tengah mengenakan tas bergaya hippies.
Baca Juga: Gemas, Bocah Ini Cover Dance BLACKPINK di Kolam Renang
Tas bergaya hippies identik dengan rumbai-rumbai. Usut punya usut, tas yang dipakai Luna Maya di Coachella ini ternyata bermerek Fendi.
Seperti pantauan GuideKu.com di Instagram @fashion.lunamaya.
"#Lunamaya wearing FENDI," tulis akun @fashion.lunamaya di caption foto.
Baca Juga: Viral Foto TPS Tahun 1955, Masih Berlantai Tanah
Masih dari sumber yang sama, harga tas Fendi Luna Maya yang dipakai di Coachella ini mencapai $ 1300 atau setara kurang lebih Rp 21 juta.
"FENDI - Borse Donna from fendi.com $1300 / 21.000.000 IDR," lanjut akun @fashion.lunamaya.