Guideku.com - Operasi bedah tak selamanya mengerikan, setidaknya saat pembedahan tersebut dilakukan pada buah-buahan seperti yang diterapkan pengguna Youtube bernama DiamondASMR berikut.
Melalui buah-buahan, akun Diamond ASMR menerangkan aktivitas bedah dengan pendekatan yang lebih menyenangkan.
Betapapun pembedahan tetap dilakukan dengan alat bedah profesional, kita dapat menyimak proses bedah dalam bermacam keadaan dari replika pasien yang mengalami infeksi, tumor dan bermacam penyakit lainnya.
Baca Juga: Ogah Diamankan, Bule Penampar Petugas Imigrasi Doakan Indonesia Tsunami
Buah-buahan yang digunakan pun bermacam dari pepaya, jeruk, pisang, jambu, kiwi dan banyak lainnya.
Meski hanya rekaan, sulit menampik perasaan begidik saat operasi bedah dilakukan pada buah-buahan ini.
Baca Juga: Bikin Bingung Pengunjung, Turis Ini Lakukan Yoga di Restoran Cepat Saji
Penasaran seperti apa praktik bedah rekaan pada buah ini dilakukan? simak video berikut.
Baca Juga: Supermodel Tyra Banks Segera Buka Taman Hiburan Modelland, Seperti Apa Ya?
Sumber Video: Youtube/DiamondASMR