Food
Nggak Terima Dimarahin Gara-gara Makanan, Remaja Ancam Tusuk Ayahnya
Berawal dari makanan, si anak dilaporkan ke polisi
Galih Priatmojo | Amertiya Saraswati

Guideku.com - Makanan memang bisa jadi topik sensitif di saat kita sedang lapar-laparnya. Namun, lain halnya jika makanan sampai menjadi pemicu seorang remaja mengancam ayah.
Dilansir dari World of Buzz, makanan yang dimaksud ini rupanya adalah keropok lekor, makanan dari Malaysia yang tidak jauh berbeda dari pempek.
Baca Juga
Resep Ayam Suwir Sederhana, Kaya Bumbu dan Cocok Dijadikan Menu Makan Siang
5 Fakta Sofitel Nusa Dua, Resor Tepi Pantai yang Jadi 'Rumah' Bagi Peserta G20 Bali
Mampu Bertahan Selama Pandemi, Destinasi Wisata Air Panas Toya Devasya Bali Raih The Transformative Award 2022
Jarang Diketahui, Ini Kelebihan Pizza untuk Kesehatan Seseorang
Resep Bakwan Jepang ala Chef Devina Hermwan, Unik tapi Cara Bikinnya Gampang
Saat itu, Wan Adib Fawwaz Wan Mohd Fauzi yang berusia 19 tahun tertangkap ayahnya sudah menghabiskan semua keropok lekor yang ada di rumah.
Hal ini pun membuat ayahnya kecewa, yang lantas berakhir menegur dan memarahinya karena tidak menyisakan keropok lekor itu untuk anggota keluarga yang lain.

Merasa tak terima dimarahi dan ditegur, si anak pun berakhir mengambil pisau di kamarnya dan mengancam akan menusuk ayahnya.
Untung saja, sang ibu yang kebetulan juga berada di sana lekas menghentikan aksi anaknya ini.
Di sisi lain, sang ayah yang terkejut pun buru-buru pergi ke kantor polisi terdekat untuk melaporkan perbuatan anaknya.
Akibat perbuatannya ini, Wan Adib Fawwaz Wan Mohd Fauzi pun nyaris terkena hukuman penjara selama 7 tahun lamanya.
Namun, setelah memohon agar dinyatakan tidak bersalah, dia pun akhirnya diperbolehkan untuk bebas asalkan membayar denda sebesar 10,3 juta rupiah.
Duh, jangan ditiru ya perbuatan seperti ini!