Pasar Ini Pakai Daun Pisang untuk Membungkus Sayuran, Tujuannya Mulia

Pemakaian plastik di supermarket memang sudah berlebihan.

Dany Garjito | Amertiya Saraswati
Rabu, 27 Maret 2019 | 20:00 WIB
Ilustrasi Sayuran di Supermarket (Pixabay/dawnfu)

Ilustrasi Sayuran di Supermarket (Pixabay/dawnfu)

Guideku.com - Bicara soal belanja di supermarket, kita semua pasti sudah tak asing dengan keberadaan plastik pembungkus buah dan sayuran.

Baik di Indonesia maupun di luar negeri, masih banyak supermarket yang memilih menggunakan plastik untuk membungkus sayuran.

Pemakaian plastik memang dirasa lebih praktis dan cepat.

Baca Juga: Menteri Susi Sembur DPR karena Sajikan Minuman Kemasan Botol Plastik

Meski demikian, plastik juga dapat mengotori lingkungan dan tidak mudah terurai. Berbagai masalah yang berkaitan dengan sampah plastik pun dapat dengan mudah kita temui.

Supermarket Bungkus Sayuran dengan Daun Pisang (facebook.com/Perfect Homes Chiangmai)
Supermarket Bungkus Sayuran dengan Daun Pisang (facebook.com/Perfect Homes Chiangmai)

Karena alasan itulah, sebuah supermarket di Thailand menjadi viral karena menggunakan metode baru untuk membungkus sayuran.

Ya, seperti dikutip dari Mothership, supermarket bernama Rimping ini memilih untuk membungkus sayur dengan daun pisang.

Baca Juga: Ketika Piring Daun Pisang Diadaptasi Bule, Seperti Apa?

Meski tak mudah dan tentunya memakan banyak waktu, dapat dilihat bahwa semua sayuran di supermarket ini dibungkus atau diikat menggunakan daun pisang.

''Ini adalah foto yang kuambil karena kupikir ini adalah ide bagus. Aku terkejut ketika melihat foto-foto ini viral.''

Supermarket Bungkus Sayuran dengan Daun Pisang (facebook.com/Perfect Homes Chiangmai)
Supermarket Bungkus Sayuran dengan Daun Pisang (facebook.com/Perfect Homes Chiangmai)

Diketahui, foto itu pertama diambil oleh seseorang bernama Simon dan diunggah di akun Facebook Perfect Homes Chiang Mai.

Baca Juga: Pakai Bambu dan Kertas, Hi Fly Jadi Maskapai Bebas Plastik Pertama di Dunia

Foto-foto sayuran dibungkus daun pisang itu pun juga mendapat banyak tanggapan positif dari netizen.

Supermarket Bungkus Sayuran dengan Daun Pisang (facebook.com/Perfect Homes Chiangmai)
Supermarket Bungkus Sayuran dengan Daun Pisang (facebook.com/Perfect Homes Chiangmai)

Namun, ada juga yang melihat bahwa sedikit plastik masih digunakan, begitu pula dengan selotip.

Merespons hal tersebut, banyak yang membela supermarket itu dan berkata bahwa setidaknya sudah ada langkah untuk mengurangi penggunaan plastik.

Wah, kira-kira bisa nggak ya ide ini diterapkan di Indonesia?

Berita Terkait TERKINI
Dedi Mulyadi kunjungi barak militer yang membina remaja bermasalah, terutama perempuan pengguna "Kawa Kawa"....
food | 10:22 WIB
Umar Patek memilih menyeduh 'damai' melalui secangkir kopi di Ramu Kopi....
food | 10:00 WIB
Setelah mengonsumsi banyak daging kurban, kadar kolesterol dalam tubuh bisa meningkat....
food | 10:00 WIB
Di Sumatera Selatan, tren jajan tampaknya sudah menjadi gaya hidup harian, terutama bagi kalangan ibu rumah tangga....
food | 10:00 WIB
Bagaimana cara mengetahui kolesterol kita naik usai makan daging kurban?...
food | 10:00 WIB
Ide resep olahan daging kurban selain sate yang mudah dan cepat dimasak di rumah....
food | 10:00 WIB
Setiap kuliner khas ini juga menyimpan cerita dan tradisi yang melekat kuat....
food | 14:27 WIB
Ibadah haji juga jadi momen mencicipi kuliner khas Arab Saudi. Apa saja makanan khas Arab yang jadi favorit jemaah Indon...
food | 10:00 WIB
Olahan makanan di Kediri berbeda dari olahan makanan Jawa Timur lainnya....
food | 10:00 WIB
Tampilkan lebih banyak