Oknum Polisi yang Memaki Penjual Nasi Bebek Dihukum Hormat Bendera

Oknum tersebut tak terima saat si penjual nasi bebek menagih uang senilai Rp 1000 untuk segelas teh.

Dany Garjito
Rabu, 26 Juni 2019 | 08:00 WIB
Oknum polisi kena hukuman hormat bendera karena maki-maki penjual nasi bebek. (Instagram)

Oknum polisi kena hukuman hormat bendera karena maki-maki penjual nasi bebek. (Instagram)

Guideku.com - Belakangan dunia maya dihebohkan dengan video viral lelaki mengaku anggota polisi yang memaki pedagang nasi bebek di kawasan Bekasi, Jawa Barat.

Pada video berdurasi 18 detik yang dibagikan ulang oleh akun gosip @lambe_turah, lelaki tersebut tak terima saat si penjual nasi bebek menagih uang senilai Rp 1000 untuk segelas teh yang dipesannya. Lantas, lelaki tersebut memaki-maki pedagang nasi bebek tersebut.

Dilansir dari Suara.com, Kepala Sub Bagian Hubungan Masyarakat Polres Metro Bekasi Kota, Komisaris Polisi Erna Ruswing merespons video viral lelaki mengaku polisi yang mengamuk kepada penjual nasi bebek karena tak mau bayar segelas teh.

Baca Juga: Paspor Dicorat-coret Anaknya, Pria Ini Terancam Tak Bisa Pulang

Buntut dari video viral itu, oknum polisi itu pun telah diberikan sanksi setelah ditangkap. Hukuman yang diberikan, yakni oknum polisi itu diminta untuk menghormat bendera.

Oknum polisi kena hukuman hormat bendera karena maki-maki penjual nasi bebek. (Instagram)
Oknum polisi kena hukuman hormat bendera karena maki-maki penjual nasi bebek. (Instagram)

"Iya, yang bersangkutan dihukum hormat bendera," kata Erna saat dikonfirmasi, Selasa (25/6/2019), seperti dikutip dari Suara.com.

Namun, Erna tak merinci identitas oknum polisi tersebut. Ia juga tak membeberkan tempat tugas serta pangkat oknum polisi yang mengamuk di tenda milik penjual nasi bebek tersebut

Baca Juga: Bangun Masjid Mewah Mirip Masjidil Haram, Warga Malaysia Layangkan Protes

"Nanti saja, saya tidak tahu," jawabnya singkat.

SUARA.com/Yosea Arga Pramudita

Baca Juga: Uya Kuya Wisata ke Amerika, Berburu Barang Diskon

Berita Terkait TERKINI
Rasa keju gurih yang kuat dari kue ini membuat kastengel menjadi favorit banyak orang, terutama untuk menyambut Idul Fit...
food | 11:00 WIB
Tak harus jauh-jauh ke Solo, bikin es teh kampul sendiri di rumah, yuk!...
food | 11:40 WIB
Supaya hidangan opor ayam tidak cepat basi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan....
food | 12:20 WIB
Coba bikin spaghetti yang lezat di rumah, yuk!...
food | 14:37 WIB
Mulai dari aneka kolak hingga gorengan, berikut deretan ide menu takjil Ramadan....
food | 15:52 WIB
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Tampilkan lebih banyak