Viral Kafe dengan Kamar Mandi Mewah, Netizen: Yang Bikin Crazy Rich Gabut

"Ayo mandi di coffee shop," celetuk seorang netizen.

Rima Sekarani Imamun Nissa | Arendya Nariswari
Sabtu, 25 Januari 2020 | 21:00 WIB
 Viral Kafe dengan Kamar Mandi Mewah, Netizen: Yang Bikin Crazy Rich Gabut. (Twitter/@renaldy

Viral Kafe dengan Kamar Mandi Mewah, Netizen: Yang Bikin Crazy Rich Gabut. (Twitter/@renaldy

Guideku.com - Belum lama ini, netizen dihebohkan dengan foto sebuah kamar mandi mewah di dalam kafe.

Jika biasanya kamar mandi di dalam kafe dibuat sederhana, lain halnya dengan kamar mandi mewah milik kafe di Surabaya ini.

Kamar mandi kafe ini tampak mewah bak hotel bintang lima. Foto kamar mandi mewah di dalam kafe itu viral usai diunggah oleh akun Twitter @renaldypjs, beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Cocok untuk Nongkrong, Rekomendasi 4 Kafe di Jalan Wahid Hasyim Jogja

"Nemu coffee shop di Surabaya, buset mewah banget, toilet aja bisa dipakai mandi, berasa ngopi di airbnb," tulis akun @renaldypjs dikutip Guideku.com, Sabtu (25/1/2020).

Dari foto yang diunggah, kamar mandi mewah di dalam kafe tersebut dilengkapi dengan shower serta pencahayaan hangat bak penginapan airbnb.

 Viral Kafe dengan Kamar Mandi Mewah, Netizen: Yang Bikin Crazy Rich Gabut. (Twitter/renaldypjs)
Viral Kafe dengan Kamar Mandi Mewah, Netizen: Yang Bikin Crazy Rich Gabut. (Twitter/renaldypjs)

 

Baca Juga: 4 Kafe Rooftop Romantis di Bandung, Cocok untuk Rayakan Hari Valentine

Pengguna Twitter @renaldypjs menambahkan bahwa kafe bernama Kopi Gober tersebut juga menawarkan promo 'buy 1 get 3' mulai 1 Februari 2020 mendatang.

"Crazy rich Surabaya gabut ya gini nih, bikin coffee shop tapi bisa sekalian dipakai ngekos," imbuhnya.

Tentu saja, cuitan @renaldypjs ini mendadak viral dan ramai mendapatkan beragam tanggapan dari netizen.

Baca Juga: Berburu Spot Instagramable, Ini Cara Mudah Menuju Kafe TUJUAN di Yogya

 Viral Kafe dengan Kamar Mandi Mewah, Netizen: Yang Bikin Crazy Rich Gabut. (Twitter/renaldypjs)
Viral Kafe dengan Kamar Mandi Mewah, Netizen: Yang Bikin Crazy Rich Gabut. (Twitter/renaldypjs)

 

"Nih crazy rich Surabaya pada bingung ngabisin uang makanya bikin coffee shop aja," sebut salah seorang netizen.

"Ayo mandi di coffee shop, guys," imbuh netizen lainnya.

Usut punya usut, rupanya coffe shop bernama Kopi Gober ini beralamat di Jalan Panjang Jiwo Permai, Surabaya.

Wah, jadi bagaimana, travelers? Tertarik untuk datang ke kafe dengan kamar mandi mewah di Surabaya ini?

Berita Terkait TERKINI
Kedua jenis ini memiliki banyak manfaat kesehatan yang beragam, yang sebagian besar berasal dari senyawa aktif yang dike...
food | 10:00 WIB
Ini alasan mengapa pantai sangat baik untuk kesehatan mental....
food | 10:28 WIB
Ada empat varian rasa kue bulan eksklusif yang menggoda....
food | 18:15 WIB
Apa saja manfaat minum kopi hitam tanpa gula bagi kesehatan?...
food | 14:05 WIB
Mau bikin nasi kebuli untuk disajikan pada Hari Raya Idul Fitri? Berikut resepnya....
food | 10:00 WIB
Rasa keju gurih yang kuat dari kue ini membuat kastengel menjadi favorit banyak orang, terutama untuk menyambut Idul Fit...
food | 11:00 WIB
Tak harus jauh-jauh ke Solo, bikin es teh kampul sendiri di rumah, yuk!...
food | 11:40 WIB
Supaya hidangan opor ayam tidak cepat basi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan....
food | 12:20 WIB
Coba bikin spaghetti yang lezat di rumah, yuk!...
food | 14:37 WIB
Mulai dari aneka kolak hingga gorengan, berikut deretan ide menu takjil Ramadan....
food | 15:52 WIB
Tampilkan lebih banyak