Disebut Tangkal Corona, Emak-emak Bule Taruh Bawang Bombay di Sudut Rumah

Beredar pesan WhatsApp yang menyebutkan jika bawang bombay ampuh tangkal corona.

Angga Roni Priambodo | Amertiya Saraswati
Minggu, 29 Maret 2020 | 07:45 WIB
Bawang Bombay Cegah Corona (twitter.com/temmyoseni73)

Bawang Bombay Cegah Corona (twitter.com/temmyoseni73)

Guideku.com - Seiring dengan merebaknya wabah COVID-19, pesan-pesan yang mengklaim bahwa makanan atau minuman tertentu dapat menangkal virus corona makin banyak beredar.

Salah satu yang terbaru adalah dengan menggunakan bawang bombay.

Jika di Indonesia bawang bombay banyak dibicarakan karena harganya yang mengalami kenaikan, di luar negeri bawang bombay malah dipercaya dapat menangkal corona.

Baca Juga: Bukannya Disantap, Begini Jadinya saat Perajut Dikasih Mie

Hal ini dapat dilihat dari unggahan viral netizen bernama Temmy Oseni di Twitter. Melansir dari DailyMail, Temmy yang berasal dari Irlandia mengunggah foto bawang bombay yang sudah separuh dipotong di sudut-sudut rumahnya.

"Ibuku sudah meletakkan bawang bombay di setiap sudut kamar di rumah karena saran dari WhatsApp. Ini adalah puncak dari sekte ibu-ibu WhatsApp," tulisnya yang gagal paham.

Bawang Bombay Cegah Corona (twitter.com/temmyoseni73)
Bawang Bombay Cegah Corona (twitter.com/temmyoseni73)

Sejalan dengan Temmy Oseni, banyak pula netizen yang mengaku gagal paham. Namun, para netizen menyebutkan jika ibu mereka juga berlaku serupa.

Baca Juga: Perdebatan Cara Minum Yakult, Kamu Tim Normal atau Psikopat?

"Ibuku juga..."

"Ibuku berpikir semua di WhatsApp adalah fakta."

"Ibuku menaruh semangkok air di sudut ruangan untuk menangkap roh jahat," curhat netizen lain.

Baca Juga: Hii! Tak Sesuai Ekspektasi, Realita Puding Cokelat Ini Bikin Nangis Darah

Meski begitu, ada juga yang menyebutkan jika bawang bombay sebenarnya dapat memberikan manfaat.

"Bawang bombay menarik racun keluar. Orang-orang meletakkannya di bawah bantal, kaos kaki atau pakaian, atau di sisi tempat tidur ketika sakit."

"Aku menunjukkan ini ke ibuku. Ibuku bilang itu benar, itu adalah cara orang Perancis selamat dari wabah," imbuh netizen.

Namun, hingga kini masih belum ada bukti ilmiah jika bawang bombay mentah dapat membantu melawan virus corona. Bagaimana menurutmu?

Berita Terkait TERKINI
Rasa keju gurih yang kuat dari kue ini membuat kastengel menjadi favorit banyak orang, terutama untuk menyambut Idul Fit...
food | 11:00 WIB
Tak harus jauh-jauh ke Solo, bikin es teh kampul sendiri di rumah, yuk!...
food | 11:40 WIB
Supaya hidangan opor ayam tidak cepat basi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan....
food | 12:20 WIB
Coba bikin spaghetti yang lezat di rumah, yuk!...
food | 14:37 WIB
Mulai dari aneka kolak hingga gorengan, berikut deretan ide menu takjil Ramadan....
food | 15:52 WIB
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Tampilkan lebih banyak