Isengnya Pria Ini Membuat Gitar dari Mi Ramen, Netizen: Keburu Lapar

Gitar yang terbuat dari puluhan mi ramen ini mendapatkan beragam komentar dari netizen.

Silfa Humairah
Jum'at, 10 April 2020 | 13:00 WIB
Gitar dari mie instan. (channel YouTube ArtMayer)

Gitar dari mie instan. (channel YouTube ArtMayer)

Guideku.com - Penggemar mi instan wajib lihat, ide kreatif dan anti mainstream biasanya dapat menggugah decak kagum setiap orang. Sangat kreatif, pria ini membuat gitar listrik dari 36 mi ramen yang direkatkan menggunakan cairan khusus.

Sebuah fanspage Facebook parodi populer, 9GAG, membagikan video dengan caption bertuliskan "The guitar of Ramen-stein".

Video yang dibagikan berhasil viral di Facebook setelah mendapatkan lebih dari 10 ribu Like dan ribuan komentar dari netizen.

Baca Juga: Anya Geraldine Foto di Pantai, Netizen: Ada yang Terbuka Tapi Bukan Pintu

Cukup unik dan menarik, postingan video viral ini bahkan telah dibagikan lebih dari 2.400 kali hanya dalam waktu dua hari saja.

Sebenarnya akun fanspage 9GAG hanya membagikan ulang video dari channel YouTube ArtMayer.

Postingan yang menampakkan pembuatan gitar dari mi ramen. (Facebook/ 9GAG)
Postingan yang menampakkan pembuatan gitar dari mi ramen. (Facebook/ 9GAG)

Video viral ini telah ditonton lebih dari 12 juta kali oleh netizen.

Baca Juga: Ngelamun Sambil Minum Es Jeruk, Pose Nella Kharisma Bikin Gagal Fokus

Dalam video, terlihat pemilik channel YouTube ArtMayer membuka 36 bungkus mi ramen dan menuangkan puluhan mi itu ke dalam sebuah kotak.

Setelah dimasukkan dan direkatkan menggunakan cairan khusus, mereka mendesain "bongkahan" atau balok mi ramen menjadi sebuah bentuk gitar listrik.

Sangat menarik, gitar listrik dari mi berhasil dibuat dan dapat dimainkan seperti gitar listrik pada umumnya dilansir Guideku.com dari Hitekno.

Baca Juga: Viral Paket Makan KFC Seharga Rp 2 Ribu, Netizen Syok Pas Lihat Bagian Ini!

"36 bungkus mi ramen, 5 liter resin poliester, sepotong maple dan beberapa aksesoris dapat membentuk gitar indah yang terlihat seperti sepotong kaca," tulis channel YouTube ArtMayer.

Ini bukan pertama kalinya ArtMayer membuat gitar dengan bahan baku "nyeleneh". Sebelumnya, mereka juga pernah membuat gitar dari 107 iPhone bekas.

Baca Juga: Mirip Hewan Laut, Bentuk Telur Rebus Ini Gegerkan Netizen

Pria Rusia bernama asli Alex Volt yang merupakan pemilik channel YouTube ArtMayer memang sangat menyukai gitar listrik dengan bahan dasar anti mainstream.

Gitar yang terbuat dari puluhan mi ramen ini mendapatkan beragam komentar dari netizen.

"Hmm, itu terdengar lezat!" komentar Flávio Sousa.

"Gitar sebenarnya yang bisa kamu makan, terutama saat kamu kelaparan saat bermain musik," tulis Zakariae Bennani.

"Dan itu sepertinya bisa memainkan lagu John Mayer dengan sangat baik (emoticon tertawa," balas Abdurrahman Rasyid.

" Keburu Lapar nih belum jadi gitarnya," tulis netizen lainnya. 

Gokilnya video viral di Facebook mengenai aksi pria yang membuat gitar dari puluhan mi ramen, mau coba kreasi ini juga saat di rumah aja? (Rezza Dwi Rachmanta)

Berita Terkait TERKINI
Rasa keju gurih yang kuat dari kue ini membuat kastengel menjadi favorit banyak orang, terutama untuk menyambut Idul Fit...
food | 11:00 WIB
Tak harus jauh-jauh ke Solo, bikin es teh kampul sendiri di rumah, yuk!...
food | 11:40 WIB
Supaya hidangan opor ayam tidak cepat basi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan....
food | 12:20 WIB
Coba bikin spaghetti yang lezat di rumah, yuk!...
food | 14:37 WIB
Mulai dari aneka kolak hingga gorengan, berikut deretan ide menu takjil Ramadan....
food | 15:52 WIB
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Tampilkan lebih banyak