Food

Bulgaria Gunakan Truk Hot Dog untuk Distribu Vaksin Covid-19

Truk Hot Dog memiliki suhu yang tepat untuk menyimpan vaksin Covid-19 agar tak rusak selama perjalanan.

Arendya Nariswari | Hiromi Kyuna

Ilustrasi Vaksin Covid-19 (Unsplash @hakannural)
Ilustrasi Vaksin Covid-19 (Unsplash @hakannural)

Guideku.com - Vaksin Covid-19 belakangan sudah mulai didistribusikan kepada masyarakat di negara yang terkena pandemi Covid-19.

Salah satu hal terpenting tentang vaksin Covid-19 adalah urusan pendistribusian. Rupanya, hal ini terbukti sulit karena vaksin perlu disimpan dalam kondisi yang sangat spesifik agar tetap efektif dan tidak rusak.

Namun, Bulgaria punya solusi tak terduga untuk masalah pendistribusian vaksin Covid-19. Mereka menggunakan truk hot dog untuk membagikan vaksin tersebut.

Melansir dari Fox News, Bulgaria mengirimkan gelombang pertama vaksinnya menggunakan truk hot dog. Kendaraan yang biasa digunakan untuk berjualan ini dirasa menjadi alat distribusi vaksin Covid-19 yang tepat.

Bulgaria mendistribusikan vaksin Covid-19 dengan truk hot dog (Twitter@KokosTech)
Bulgaria mendistribusikan vaksin Covid-19 dengan truk hot dog ([email protected])

Hal tersebut lantaran vaksin Pfizer-BioNTech kabarnya perlu disimpan pada suhu -94 derajat. Menteri Kesehatan Bulgaria juga dikabarkan mendukung rencana tersebut karena truk hot dog dinilai memenuhi semua persyaratan untuk mengangkut vaksin.

Sejumlah warga Bulgaria menyambut baik keputusan ini. Namun, tak semuanya setuju dengan truk hot dog dijadikan sarana pendistribusian Covid-19.

Salah satunya Desislava Nikolova, editor kesehatan untuk surat kabar Bulgaria Capital Weekly. "Untuk sementara waktu, pihak berwenang Bulgaria tahu persis kapan vaksin pertama tiba. Ini membingungkan saya mengapa pemerintah perlu menggunakan truk hot dog daripada kendaraan berlisensi untuk distribusi obat thermolabile," ungkapnya,

Di lain sisi, spesialis hukum perawatan kesehatan lainnya khawatir bahwa metode transportasi akan menambah tanggung jawab tambahan ke Bulgaria. Menurut spesialis, produsen vaksin tidak bertanggung jawab atas dosis yang diangkut menggunakan truk hot dog.

Bulgaria mendistribusikan vaksin Covid-19 dengan truk hot dog (Twitter@KokosTech)
Bulgaria mendistribusikan vaksin Covid-19 dengan truk hot dog ([email protected])

Dilaporkan bahwa truk hot dog tersebut tak akan digunakan untuk mengangkut vaksin gelombang kedua. Menurut laporan, kendaraan akan dipasok oleh produsen vaksin.

Bagaimana menurutmu tentang truk hot dog untuk pendistribusian vaksin Covid-19?

Berita Terkait

Berita Terkini