Sensasi Tidur ala Princess Elsa 'Frozen' dalam Hotel Es di Swedia

Serunya menginap di hotel terdingin di dunia.

Rima Sekarani Imamun Nissa | Arendya Nariswari
Kamis, 02 Agustus 2018 | 08:57 WIB
Ice Hotel di Swedia. (Instagram/@icehotelsweden)

Ice Hotel di Swedia. (Instagram/@icehotelsweden)

Guideku.com - Kira-kira apa nih yang kalian cari ketika bermalam di hotel? Kolam renang atau kamar mandi dengan air hangat? Kalau teman-teman hobi berpergian ke tempat wisata unik di dunia, ada baiknya kalian mencoba Ice Hotel di Swedia. Sesuai namanya, hotel es ini merupakan salah satu hotel unik di dunia karena hampir seluruh bangunannya terbuat dari es dan salju.

Pembuatan hotel unik ini melibatkan beberapa seniman dunia. Seniman-seniman tersebut berkumpul di wilayah Jukkasjarvi untuk mengikuti kegiatan seni paling unik di Swedia ini. Uniknya lagi, Ice Hotel di Swedia ini hanya berdiri setiap 4 bulan sekali pada musim dingin, lho.

Ice Hotel di Swedia. (Instagram/@icehotelsweden)
Ice Hotel di Swedia. (Instagram/@icehotelsweden)

Ketika musim dingin berakhir, tentunya bangunan hotel es ini akan mencair, guys. Tapi jangan sedih dulu, para seniman profesional yang menggarap hotel es ini akan datang dan membangun Ice Hotel lagi.

Baca Juga: 5 Koper Unik Ini Dijamin Bikin Kamu Jadi Pusat Perhatian

Sengaja dibiarkan mencair, hotel es menginginkan para pengunjungnya untuk menikmati karya baru dari bangunan es ini setiap tahunnya.

Ice Hotel di Swedia. (Instagram/@icehotelsweden)
Ice Hotel di Swedia. (Instagram/@icehotelsweden)

Untuk menjaga bangunan tetap beku di musim dingin, Ice hotel mengatur suhu ruangan kurang lebih sebesar -5 hingga -8 celcius. Takut kedinginan? Nggak perlu khawatir guys, hotel ini menyediakan tempat tidur hangat di atas peti kayu yang bikin kamu nggak menggigil kedinginan.

Nggak cuma kamar hotel, Ice Hotel juga punya banyak fasilitas untuk liburanmu. Semuanya bisa kamu nikmati di sini, mulai dari bar, sauna, hingga gereja dari es. Ice Hotel di Swedia ini menyediakan 10 kamar dan hampir selalu penuh ketika musim liburan tiba.

Baca Juga: 10 Tips Solo Traveling ke Luar Negeri untuk Pemula

Ice Hotel di Swedia. (Instagram/@icehotelsweden)
Ice Hotel di Swedia. (Instagram/@icehotelsweden)

Dibangun di atas dataran bersalju, Ice Hotel menggunakan bahan baku kurang lebih sebanyak 5000 ton es. Es ini diambil dari sungai Torne pada musim semi, untuk kemudian didinginkan dan disimpan selama musim panas berlangsung.

Bagi kalian yang hobi traveling mengunjungi beberapa destinasi wisata mancanegara, tempat ini cocok banget buat kamu. Untuk menginap ala karakter Disney, Princess Elsa dalam film Frozen ini, kamu bisa mempersiapkan budget mulai dari Rp 2.8 juta hingga Rp 13.8 juta per malamnya.

Hotel es ini terbilang terjangkau karena dengan harga tersebut pengunjung sudah bisa menikmati berbagai fasilitas mewah di sini. Tertarik untuk mencoba?

Baca Juga: Jalur Khusus Sepeda di Jakarta Bikin Gagal Paham, Ini Fotonya!

Berita Terkait TERKINI
Hotel murah di jogja ini dapat menjadi pilihan untuk ditempati saat liburan akhir tahun, bikin kantong aman....
stay | 10:32 WIB
Berbagai pilihan villa tersedia di Bogor, mulai dari yang terpencil atau di pinggir jalan dengan harga murah sampai pali...
stay | 10:49 WIB
Di antaranya, kami bisa menikmati tempat staycation di Bogor dengan berbagai aktivitas menarik, yang dijamin bikin betah...
stay | 09:09 WIB
Libur Tahun Baru 2024 segera tiba, kamu berencana untuk staycation? ini rekomendasi villa Instagramable di Bandung cocok...
stay | 08:59 WIB
7 Cara menikmati staycation di hotel saat malas pergi keluar seperti saat libur akhir tahun....
stay | 06:30 WIB
Mengetahui alasan mengapa hotel menggunakan kunci kamar berbentuk kartu bukan anak kunci seperti rumah....
stay | 12:33 WIB
Berlibur di daerah Sumedang memang tak cukup dalam satu hari, oleh karena itu anda pasti membutuhkan tempat melepas pena...
stay | 18:00 WIB
Alasan mengapa hotel tidak menyediakan guling di kamar untuk tamu yang menginap...
stay | 14:30 WIB
Benda-benda yang 'haram' dibawa pulang oleh tamu hotel, jika dilakukan bisa dianggap sebagai pencurian....
stay | 08:00 WIB
Mengetahui alasan mengapa hotel kerap menggunakan hotel putih bagi tamu yang menginap....
stay | 07:00 WIB
Tampilkan lebih banyak