10 Tips Solo Traveling ke Luar Negeri untuk Pemula

Tips solo traveling, sendirian nggak cihuy lho sebelum baca tips berikut ini!

Dany Garjito | Arendya Nariswari
Rabu, 01 Agustus 2018 | 15:30 WIB
Tips untuk kamu yang hobi solo traveling. (Instagram/@amoi_beaufort)

Tips untuk kamu yang hobi solo traveling. (Instagram/@amoi_beaufort)

Guideku.com - Solo traveling ke luar negeri memang gampang-gampang susah. Tapi Guideku.com punya tips solo traveling ke luar negeri untuk pemula nih!

Terkadang ada masanya seseorang butuh waktu liburan sendiri tanpa teman. Saat ini mulai banyak turis yang memilih untuk melakukan Solo Traveling.

Traveling sendirian ini dianggap beberapa orang sebagai salah satu kegiatan yang menyenangkan dan tidak repot.

Baca Juga: Hobi Traveling, Ini 5 Potret Tempat Wisata Favorit Dian Sastro

Untuk kalian yang ingin liburan sendirian tetapi masih ragu, mungkin teman-teman bisa mencoba traveling ke beberapa tempat wisata di Indonesia terlebih dahulu.

Tips untuk kamu yang hobi solo traveling. (Instagram/@mainzelanne)
Tips untuk kamu yang hobi solo traveling. (Instagram/@mainzelanne)

Tapi jika kamu memang benar-benar berani untuk mencari pengalaman baru yang lebih menantang, nggak ada salahnya coba untuk solo traveling ke luar negeri.

Berikut beberapa tips traveling sendirian ke luar negeri untuk pemula yang telah dirangkum oleh Guideku.com dari berbagai sumber untuk kalian yang masih ragu melakukan solo traveling. Semoga bermanfaat, ya.

Baca Juga: Ameyoko, Pusat Belanja Halal di Negeri Sakura

1. Download aplikasi khusus untuk perjalanan

Untuk kalian yang takut kebingungan ketika jalan-jalan sendirian, nggak perlu khawatir. Beberapa aplikasi di smartphone akan membantumu selama melakukan solo traveling. Salah satunya Detour.

Aplikasi yang satu ini akan memberikan arahan berupa audio dari smartphonemu.

Baca Juga: Ini Cara Memanfaatkan Media Sosial Demi Traveling yang Berkesan

Bagi teman-teman yang menginginkan arahan tanpa audio juga bisa mencoba aplikasi Country Walkers. Aplikasi ini lengkap banget untuk solo travelmu. Mulai dari makanan, jadwal perjalanan, peta, semuanya bisa kamu dapatkan di sini.

2. Memperkaya diri dengan bahasa asing

Untuk teman-teman yang ingin berlibur ke mancanegara, ada baiknya kalian mulai belajar bahasa asing. Meskipun sebagian besar negara menggunakan Bahasa Inggris, ada baiknya kalian mulai memperkaya diri dengan bahasa asing lainnya.

Baca Juga: Siap Uji Nyali, Ini Proses Mengerikan Mumi Biksu di Jepang

Semakin kamu mampu berkomunikasi dengan banyak bahasa, kalian akan semakin nyaman ketika melakukan solo traveling.

Tips untuk kamu yang hobi solo traveling. (Instagram/@anniiedolan)
Tips untuk kamu yang hobi solo traveling. (Instagram/@anniiedolan)

3. Download aplikasi Google Translate

Beberapa negara punya tulisan unik yang jadi ciri khas wilayah tersebut. Contohnya di Tiongkok dan Thailand. Aplikasi Google Translate akan membantumu dalam melakukan solo traveling.

Tak hanya dapat menterjemahkan tulisan, dengan aplikasi ini kamu akan bisa lebih mudah untuk berkomunikasi dengan pengemudi taksi di Jepang atau saat memesan makanan di restoran Italia.

4. Makan di restoran lokal

Bosan dengan makanan hotel? Kalian bisa memesan makanan di restoran lokal, lho. Jika mengalami kesulitan teman travelers bisa memesan lewat situs EatWith, Withlocals dan Feastly.

Jangan salah, masakan lokal di beberapa negara punya cita rasa ala restoran bintang lima, guys. Biasanya mereka menerapkan pemesanan minimal untuk dua orang atau enam orang setiap harinya.

Tips untuk kamu yang hobi solo traveling. (Instagram/@booklove2travel)
Tips untuk kamu yang hobi solo traveling. (Instagram/@booklove2travel)

5. Mempelajari kebijakan dan aturan hukum setempat

Sebelum berpergian sendiri, ada baiknya kalian mencari informasi terkait apa saja yag diperbolehkan dan tidak di negara yang akan kamu kunjungi.

Masing-masing negara memiliki kebijakan dan peraturan yang berbeda dan harus kamu patuhi. Jangan sampai liburanmu berantakan karena melanggar hukum yang berlaku di negara tersebut.

6. Menjaga diri sendiri untuk tetap aman

Untuk menjaga dirimu tetap aman, jangan lupa simpan nomor telepon orang terdekat dan kontak darurat di smartphonemu.

Jangan cuma di smartphone, kamu juga harus menulis beberapa kontak penting di dompet atau buku catatanmu. Jadi jika sewaktu-waktu darurat, dan smartphonemu kehabisan baterai kamu tetap bisa meminta pertolongan di sekitarmu.

7. Berkenalan dan bertemu dengan solo travelers lainnya

Jalan-jalan sendirian, kalian jangan lupa berkenalan dengan solo travelers lainnya. Kamu bisa pilih ikut tur dengan solo travelers lainnya dengan kelompok orang yang tidak begitu banyak.

Tips untuk kamu yang hobi solo traveling. (Instagram/@dody.dharma)
Tips untuk kamu yang hobi solo traveling. (Instagram/@dody.dharma)

 

8. Menanyakan 'single' rooms di penginapan

Solo travelers, tapi ingin menginap di hotel kelas atas Eropa? Bisa banget, bahkan kamu bisa lebih menghemat dengan menanyakan kamar khusus solo travelers.

Biasanya beberapa hotel punya kamar khusus untu kalian yang hobi berpergian sendiri. Meskipun tidak dicantumkan di web resmi, kalian bisa memesan kamar khusus solo travelers lewat e-mail atau order melalui telepon.

9. Rencanakan rincian perjalananmu

Sebelum melakukan solo travel, ada baiknya kalian melakukan riset. Mulai dari riset tiket, penginapan dan transportasi umum dijamin akan membantumu ketika melakukan perjalanan sendirian.

Usahakan untuk tiba di lokasi tujuan pada siang hari, agar liburanmu tetap nyaman dan aman.

10. Jangan main gadget terus!

Tips solo traveling yang terakhir ini penting banget, guys. Buat kalian yang bawa gadget, usahakan untuk jangan terpaku pada social media.

Update boleh, sekedar untuk memberikan kabar kepada teman atau keluarga terdekatmu. Jangan sampai kamu jauh-jauh pergi sendirian, tapi akhirnya cuma meghabiskan waktu untuk bermain gadget di penginapan.

Itulah 10 tips traveling sendirian ke luar negeri untuk pemula.

Semoga bermanfaat!

Berita Terkait TERKINI
Inilah deretan tempat wisata religi yang bisa dikunjungi saat liburan ke Solo, Jawa Tengah....
travel | 10:45 WIB
Inilah deretan tempat wisata Cianjur yang cocok dikunjungi saat musim libur Lebaran....
travel | 11:30 WIB
Beberapa destinasi wisata religi ini cocok dikunjungi saat libur Lebaran....
travel | 11:15 WIB
Supaya mudik tetap nyaman, penting untuk melakukan hal-hal berikut sepanjang perjalanan. Salah satunya melakukan peregan...
travel | 11:45 WIB
Kelima provinsi itu diprediksi menjadi daerah dengan tingkat kepadatan paling tinggi selama momen mudik Idul Fitri....
travel | 11:30 WIB
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Vaksinasi hanya sebatas anjuran dan sudah tidak lagi menjadi syarat wajib dalam bepergian naik KA saat mudik Lebaran 202...
travel | 10:59 WIB
Hasil survei mengungkap bahwa 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan....
travel | 17:09 WIB
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Tampilkan lebih banyak