Ratusan Tamu Hotel di Mesir Minta Dievakuasi, Ini Penyebabnya

Di saat liburan pun, kejadian tak terduga bisa menghampirimu, teman travelers.

Dinar Surya Oktarini | Amertiya Saraswati
Minggu, 26 Agustus 2018 | 18:00 WIB
Ratusan Tamu Hotel di Mesir Dievakuasi (Pixabay)

Ratusan Tamu Hotel di Mesir Dievakuasi (Pixabay)

Guideku.com - Ada berbagai macam kejadian tak terduga yang dapat kita alami saat sedang traveling. Kisah di salah satu hotel di Mesir ini adalah salah satunya.

Hotel ini merupakan salah satu resort yang terletak di dekat Laut Merah, bernama The Steigenberger Aqua Magic Hotel.

Ratusan Tamu Hotel di Mesir Dievakuasi (steigenbergeraquamagic.com)
Ratusan Tamu Hotel di Mesir Dievakuasi (steigenbergeraquamagic.com)

 

Baca Juga: Nikmati Nuansa Onsen Khas Jepang di Batu, Malang

Namun, pada suatu pagi, sebuah peristiwa tak terduga terjadi pada pasangan suami istri yang sedang berlibur dengan putri dan cucu mereka.

John Cooper, 69 tahun, tiba-tiba saja tidak sadarkan diri di kamar hotelnya dan dinyatakan meninggal. Lalu, beberapa jam setelahnya, sang istri juga meninggal meski sempat dibawa ke rumah sakit lebih dahulu.

Kejadian ini berhasil membuat tamu hotel sekaligus pihak travel agency yang bersangkutan panik dan memilih untuk mengevakuasi ratusan tamu dari hotel tersebut.

Baca Juga: Status Waspada, Kubah Lava Merapi Masih Terus Tumbuh

Terlebih, putri dari pasangan John dan Susan Cooper juga bersikeras bahwa orangtuanya tidak menderita penyakit apa pun dan terlihat sehat malam sebelumnya.

Hanya saja, pagi berikutnya, keduanya menunjukkan tanda-tanda sakit parah dan membutuhkan bantuan medis.

Sayangnya, pihak emergency gagal menyelamatkan mereka.

Baca Juga: 5 Potret Gaya Liburan Seru ala Kimberly Ryder di Skotlandia

Ratusan Tamu Hotel di Mesir Dievakuasi (Pixabay)
Ratusan Tamu Hotel di Mesir Dievakuasi (Pixabay)

 

Manajemen hotel tersebut telah membuat pernyataan bahwa penyebab kematian John dan Susan Cooper tidak ada hubungannya dengan servis yang diberikan hotel mereka.

Meski begitu, banyak tamu hotel yang curiga bahwa makanan yang disajikan hotel berpotensi membuat mereka keracunan.

Baca Juga: Menguak Misteri Kota Gaib Saranjana di Kalimantan

Ada juga yang menyatakan bahwa terjadi kerusakan pada pendingin ruangan sehingga menyebabkan pasangan Cooper keracunan gas karbon monoksida.

Sayangnya, penyebab kematian sebenarnya dari John dan Susan Cooper masih belum diketahui hingga saat ini.

Mari kita doakan supaya pasangan ini bisa beristirahat dengan tenang dan tamu-tamu lainnya tetap aman, ya.

Berita Terkait TERKINI
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Vaksinasi hanya sebatas anjuran dan sudah tidak lagi menjadi syarat wajib dalam bepergian naik KA saat mudik Lebaran 202...
travel | 10:59 WIB
Hasil survei mengungkap bahwa 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan....
travel | 17:09 WIB
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Tampilkan lebih banyak