Merasakan Sensasi Perawatan ala Putri Keraton di Nurkadhatyan Spa

Bukan mimpi, kini kamu bisa merasakan jadi putri sehari di Nurkadhatyan Spa.

Dany Garjito | Arendya Nariswari
Rabu, 29 Agustus 2018 | 09:00 WIB
Nurkadhatyan Spa di Royal Ambarrukmo. (Instagram/@nurkadhatyanspa)

Nurkadhatyan Spa di Royal Ambarrukmo. (Instagram/@nurkadhatyanspa)

Guideku.com - Mengunjungi destinasi wisata Yogyakarta pastinya bikin kamu capek dan pegal-pegal. Ditambah cuaca panas Yogyakarta yang bikin gerah, kamu pasti butuh treatment atau perawatan tubuh untuk relaksasi agar tubuh kamu bugar kembali.

Kali ini Guideku.com akan mengajakmu merasakan sensasi relaksasi tak terlupakan di Nurkhadatyan Spa.

Nurkadhatyan Spa ini Terletak di antara bangunan Plaza Ambarrukmo dan hotel Royal Ambarrukmo. Meskipun terletak di tengah kota, tempat spa yang satu ini dijamin bikin pikiranmu segar dan rileks.

Baca Juga: Hotel Santika Premiere Bintaro Sajikan Nasi Bancakan

Bukan spa biasa, di Nurkadhatyan kalian akan dimanjakan dengan treatment yang lahir dari tradisi Kelima Putri Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat atau Keraton Yogyakarta. Menarik bukan?

Nurkadhatyan Spa di Royal Ambarrukmo. (Guideku.com/Arendya)
Nurkadhatyan Spa di Royal Ambarrukmo. (Guideku.com/Arendya)

Sebelum memasuki ruangan perawatan, tim Guideku.com dibuat terpukau oleh bangunan Nurkhadatyan Spa yang masih asli peninggalan Keraton Yogyakarta.

Tak hanya ruangan saja di sini pengunjung akan dimanjakan dengan berbagai treatment yang biasa dilakukan oleh 5 putri Keraton. Bahan-bahannya pun sangat spesial karena diracik langsung di tempat dan menggunakan bahan alami. 

Baca Juga: Menawan Bak di Film Kungfu, Begini Pesona Pegunungan Karst Guilin

Nurkadhatyan Spa di Royal Ambarrukmo. (Guideku.com/Arendya)
Nurkadhatyan Spa di Royal Ambarrukmo. (Guideku.com/Arendya)

''Nurkhadatyan memang berkomitmen untuk terus melestarikan ritual yang dipakemkan oleh para puteri Keraton. Selain itu diharapkan para tamu juga akan merasakan pengalaman spa yang berbeda dan istimewa seperti putri Keraton,'' kata Khairul Anwar, Marketing & Communication Manager Royal Ambarrukmo kepada Guideku.com.

Salah satu treatment yang menarik perhatian Guideku.com adalah Sela Bandawasa.

Ritual tradisional ini mengharuskan pengunjung untuk berendam di dalam batu andesit dan bermeditasi selama beberapa waktu. Bukan batu andesit biasa, bongkahan ini berasal dari Gunung Merapi, lho travelers.

Baca Juga: Menguak Kisah Bersejarah di Balik Megahnya Tembok Berlin Jerman

Nurkadhatyan Spa di Royal Ambarrukmo. (Guideku.com/Arendya)
Nurkadhatyan Spa di Royal Ambarrukmo. (Guideku.com/Arendya)

Ritual Tapa Ngambang di dalam batu andesit ini bertujuan untuk detokfikasi dan merelaksasi tubuh. Kamu bisa menikmati treatment tak terlupakan ini mulai harga Rp 2.000.000 per 180 menit.

Spa, creambath, pijat tradisional, hingga kerokan, semuanya bisa kamu dapatkan mulai harga Rp 100.000 per paketnya. Apakah travelers tertarik untuk mencoba?

Baca Juga: 5 Alasan Mengapa Kamu Harus Menginap di Royal Ambarrukmo

Berita Terkait TERKINI
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Vaksinasi hanya sebatas anjuran dan sudah tidak lagi menjadi syarat wajib dalam bepergian naik KA saat mudik Lebaran 202...
travel | 10:59 WIB
Hasil survei mengungkap bahwa 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan....
travel | 17:09 WIB
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Tampilkan lebih banyak