Pulau Cincin di Danau Loktak Ini Bisa Bergerak, Mengapa?

Keajaiban alam memang nggak ada habisnya, salah satunya Danau Loktak dengan pulaunya yang bergerak.

Dinar Surya Oktarini | Aditya Prasanda
Senin, 08 Oktober 2018 | 11:00 WIB
Danau Loktak (Wikimedia Commons)

Danau Loktak (Wikimedia Commons)

Guideku.com - Bertolak satu jam dari Kalkuta, tepatnya di perbatasan Manipur India dan Myanmar, Danau Loktak membentang dengan pesona alamnya nan khas.

Berbeda dengan danau pada umumnya, Danau Loktak diselimuti pulau-pulau berbentuk cincin yang terdiri dari vegetasi hijau yang mengapung di permukaan danau.

Masyarakat setempat menyebut tanaman air ini sebagai Phumdi.

Baca Juga: Cantiknya Sungai Lima Warna, Cano Cristales di Kolombia

Danau Loktak (Wikimedia Commons)
Danau Loktak (Wikimedia Commons)

 

Phumdi, yang mengapung di permukaan danau, memiliki akar yang menjuntai ke bawah. Sebab tak memiliki akar yang mengurat di tanah, pulau cincin ini dapat bergerak ke kiri dan kanan terbawa angin dan sapuan air.

Saat musim kering tiba, air yang memenuhi Danau Loktak surut dan mengering, akar-akar tanaman Phumdi akan tumbuh sangat panjang, akar-akar ini berusaha merekat di dasar danau untuk menyerap nutrisi di dalam tanah.

Baca Juga: Potret Sejuknya Air Terjun Curug Benowo Semarang, Bikin Mager!

Akar-akar ini di lain waktu akan terputus ketika musim hujan menyelimuti Danau Loktak. Phumdi lantas mengapung kembali.

Danau Loktak (Wikimedia Commons)
Danau Loktak (Wikimedia Commons)

 

Phumdi, betapapun memiliki ukuran yang kecil dan mudah terbawa angin, pulau cincin ini juga dihuni manusia.

Baca Juga: Traveler Wajib Coba, Kakek 94 Tahun Ngga Pernah Flu Gara-gara ini

Tercatat, 4.000 penduduk bermukim di Phumdi dengan pondok-pondok mungil yang sekilas mengingatkan kita pada pemukiman di Danau Titicaca, Peru.

Tak hanya manusia, Phumdi juga dihuni beragam fauna, macam rusa, ular, dan beberapa spesies burung.

Jadi tak heran pulau cincin ini didapuk sebagai satu-satunya Taman Nasional terapung di muka bumi.

Baca Juga: Liburan ke Selandia Baru, Harus Beri Password Pribadi Ponsel

Berita Terkait TERKINI
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Vaksinasi hanya sebatas anjuran dan sudah tidak lagi menjadi syarat wajib dalam bepergian naik KA saat mudik Lebaran 202...
travel | 10:59 WIB
Hasil survei mengungkap bahwa 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan....
travel | 17:09 WIB
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Tampilkan lebih banyak