Penumpang Pesawat Telantar 3 Hari, Sialnya Combo

Mungkin ini salah satu delay terpanjang yang pernah ada.

Dany Garjito | Amertiya Saraswati
Minggu, 18 November 2018 | 12:00 WIB
Ilustrasi bandara. (Pixabay)

Ilustrasi bandara. (Pixabay)

Guideku.com - Bukan cuma maskapai Indonesia saja yang bisa mengalami delay berkepanjangan. Baru-baru ini, sebuah maskapai asal Perancis terpaksa membuat penumpang telantar sampai 3 hari.

Insiden ini terjadi saat pesawat Air France dengan rute Paris - Shanghai mengalami masalah teknis. Dikabarkan, ada bau tajam yang tercium disertai asap yang muncul di dalam kabin.

Tak ingin mengambil risiko, kru kabin pesawat dengan nomor penerbangan AF116 ini pun memutuskan untuk mendarat darurat di Siberia, Rusia. Pesawat ini membawa 282 penumpang.

Baca Juga: Lomba Foto Destinasi Digital GenPI, Hadiah Total 50 Juta, Mau?

Sial bagi mereka, rupanya masalah teknis yang ada tak semudah itu diselesaikan. Sebagai gantinya, mereka pun terpaksa meminta pesawat lain dikirimkan dari Paris sementara penumpang diminta menunggu di hotel.

Siberia (Pixabay/jackmac34)
Siberia (Pixabay/jackmac34)

 

Namun, insiden ini tak berakhir secepat itu. Entah bagaimana, pesawat kedua yang diharuskan menjemput mereka juga mengalami masalah teknis. Duh!

Baca Juga: Lion Air Alami Gagal Terbang di Solo, Ini Alasannya

Tidak hanya itu, para penumpang yang tidak memiliki visa untuk berkunjung ke Rusia pun terpaksa menghabiskan waktu di hotel. Mereka tidak boleh pergi ke mana-mana dan dijaga ketat oleh polisi.

BACA JUGA: AC dan Lampu Mati, Penumpang Lion Air Jakarta-Yogyakarta Ngotot Turun

Perlu diketahui pula, Siberia dikenal memiliki suhu udara yang dingin. Saat itu, suhu udara di Siberia mencapai -10 hingga -20 derajat Celcius. Di sisi lain, kebanyakan penumpang hanya membawa pakaian tipis karena sama sekali tidak mengira bahwa mereka akan terjebak.

Baca Juga: Onde Mande! Nikmatnya Kacimuih, Jajanan Singkong Khas Bukittinggi

Insiden ini pun lekas menjadi viral, terlebih karena beberapa penumpang membagikan pengalaman mereka di instagram dengan hashtag #LostInIrkutsk dan #StuckInSiberia.

Maskapai Air France Terdampar di Siberia (instagram.com/corinneinparis)
Maskapai Air France Terdampar di Siberia (instagram.com/corinneinparis)

 

Pada akhirnya, pesawat Air France ketiga pun berhasil menjemput mereka setelah tiga hari terjebak.

Baca Juga: Malaysia Gempar, Jutaan Dokumen Palsu Lolos Uji Kelayakan Visa

Meski begitu, para penumpang Air France terdampar ini tetap bersikap positif, lho!

BACA JUGA: Baru Masuk Langsung Keluar, Cuma 80 Detik Pesawat Ini Udah Nyampe Tujuan

Selagi mereka ramai-ramai kembali ke bandara untuk melanjutkan penerbangan, para penumpang ini terlihat melambaikan tangan pada reporter dan polisi. Tak hanya itu, mereka juga berharap agar bisa bertemu lagi dalam kondisi cuaca yang lebih baik.

Duh, untung saja semuanya berakhir baik, ya!

Berita Terkait TERKINI
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Vaksinasi hanya sebatas anjuran dan sudah tidak lagi menjadi syarat wajib dalam bepergian naik KA saat mudik Lebaran 202...
travel | 10:59 WIB
Hasil survei mengungkap bahwa 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan....
travel | 17:09 WIB
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Tampilkan lebih banyak