Helikopter Mendarat di Parkiran Mobil, Aksi Pilot Tuai Pujian

Dia terbukti sangat bertanggung jawab.

Dany Garjito | Amertiya Saraswati
Rabu, 30 Januari 2019 | 18:30 WIB
Ilustrasi Helikopter (Pixabay/Julius_Silver)

Ilustrasi Helikopter (Pixabay/Julius_Silver)

Guideku.com - Panggilan untuk bertugas bagi tim SAR memang bisa datang kapan saja dan tak terduga. Begitu pula halnya dengan anggota tim SAR asal Inggris ini.

Lewat gambar yang diunggah di akun facebook resmi HM Coastguard, diketahui bahwa saat itu tim Inverness Search and Rescue mereka ditugaskan untuk menyelamatkan seorang pendaki.

Dari laman Metro, diketahui bahwa pendaki tersebut tidak mengalami cidera parah yang mengancam nyawa. Meski begitu, si pendaki tetap harus dibawa ke rumah sakit.

Baca Juga: Hadir Sekali Setahun, Ini 4 Makna Kuliner Tahun Baru Imlek

Maka, segera setelah menyelamatkan pendaki tersebut dari area Tebing Crowberry, tim SAR pun lekas membawanya dengan helikopter menuju tempat ambulans berada.

Ilustrasi Ambulans (Pixabay/Akuptsova)
Ilustrasi Ambulans (Pixabay/Akuptsova)

 

Yang unik, ambulans itu ternyata menunggu di sebuah lapangan parkir mobil di Fort William.

Baca Juga: Main Ski, Gwyneth Paltrow Tabrak Orang sampai Gegar Otak

Tak punya pilihan lain, helikopter tim SAR itu pun mendarat di lapangan parkir yang saat itu terlihat kosong sebelum menurunkan sang pendaki.

Sayangnya, anggota tim SAR yang bersangkutan tak bisa langsung pulang meski tugas sudah selesai. Hal ini dikarenakan kabut tebal telah turun dan membuat helikopter tidak bisa terbang.

Nah, barangkali karena merasa bersalah harus menggunakan lapangan parkir khusus mobil, salah satu anggota tim SAR itu pun berinisiatif untuk membayar tiket parkir.

Baca Juga: Bisa Bikin Muntah, Ini 4 Makanan Ekstrem dari Berbagai Negara

Petugas SAR Bayar Tiket Parkir Helikopter (facebook.com/HMCoastguardHighland)
Petugas SAR Bayar Tiket Parkir Helikopter (facebook.com/HMCoastguardHighland)

 

Tertulis di postingan facebook mereka, ''Jangan bilang kami tidak pernah membayar parkir ketika mendarat di tempat yang memiliki mesin tiket parkir. Nah, sekarang, berapa lahan parkir yang harus kita bayar?''

Melihat unggahan tersebut, beberapa orang pun lekas mengomentari tingkah kocak si anggota tim SAR ini.

Baca Juga: Sensasi Menginap di Hotel Serba Sosis, Bahkan Sabun pun Berbentuk Sosis

Ada yang berkata jika helikopter tim SAR yang sudah membantu menyelamatkan nyawa seharusnya tidak perlu membayar.

Namun, ada juga yang berkata bahwa helikopter itu harus dikenai penalti karena parkir keluar garis.

Ada-ada saja ya?

Berita Terkait TERKINI
Simak 12 rekomendasi lokasi wisata gratis dan menarik untuk opsi liburan hemat dan minim biaya....
travel | 10:00 WIB
Taman-taman asri ini dapat menjadi tempat healing dari hiruk-pikuk perkotaan. Baik untuk berolahraga, bersantai, atau me...
travel | 10:00 WIB
Bingung mau ke mana di akhir pekan? Coba saja rekomendasi tempat wisata Jakarta viral terbaru berikut ini....
travel | 10:00 WIB
Masih belum menemukan tujuan liburan akhir tahun? Simak di sini untuk dapat rekomendasi 10 wisata hidden gem di Bali yan...
travel | 10:00 WIB
Ingin mencari inspirasi tujuan wisata akhir tahun? Berikut 10 wisata hidden gem Lombok yang bisa kamu kunjungi selain Gi...
travel | 10:00 WIB
Januari 2025 menawarkan beberapa kesempatan long weekend yang dapat dimanfaatkan, terutama bagi mereka yang ingin menikm...
travel | 10:00 WIB
Promo Imlek 2025 datang lagi. Ini saatnya untuk menikmati berbagai macam diskon dan penawaran spesial lainnya....
travel | 10:00 WIB
Di tahun 2025 ini, Kementerian Agama bersama Komisi VIII DPR secara resmi menyampaikan bahwa ada penurunan Biaya Penyele...
travel | 10:00 WIB
Biaya yang perlu dibayarkan oleh jemaah haji reguler tahun 2025 sebesar Rp55.431.750,8....
travel | 10:00 WIB
Rombongan naik Whoosh bisa dapat diskon, begini caranya....
travel | 10:00 WIB
Tampilkan lebih banyak