Bukan Panik, Adegan Singa Lepas di Kebun Binatang Ini Berakhir Kocak

Singa lepas itu malah jadi tertawaan warganet.

Dany Garjito | Amertiya Saraswati
Minggu, 30 Juni 2019 | 09:00 WIB
Ilustrasi singa. (Pexels/Piet Bakker)

Ilustrasi singa. (Pexels/Piet Bakker)

Guideku.com - Demi keselamatan pengunjung, beberapa lokasi wisata kerap mengadakan latihan atau simulasi keadaan darurat secara mendadak.

Salah satunya adalah kebun binatang bernama Tobe di Jepang yang tengah menjadi viral ini.

Akibat mengadakan pelatihan singa lepas secara mendadak, kebun binatang Tobe di Ehime ini sukses menjadi viral dan mengundang tawa warganet.

Baca Juga: Nekat Berburu Ilegal, Pria Ini Tewas Diinjak Gajah dan Dimakan Singa

Dilansir dari Boredpanda, hal ini disebabkan karena latihan situasi darurat itu tidak melibatkan singa asli.

Alih-alih, seorang petugas kebun binatang berperan menjadi singa dengan cara mengenakan kostum singa dan berlagak mencari mangsa.

Adegan singa lepas di kebun binatang jadi tertawaan (youtube.com/)
Adegan singa lepas di kebun binatang jadi tertawaan (youtube.com/)

Di sisi lain, petugas kebun binatang lain bertugas untuk menangkap singa tersebut dengan menggunakan jaring.

Baca Juga: Video Singa Keroyok Pawang di Tengah Sirkus, Penonton Berhamburan

Yang unik, pelatihan tersebut dilakukan dekat dengan kandang singa asli.

Dari rekaman video yang dibagikan kebun binatang tersebut, dapat dilihat jika singa-singa yang berada di kandang sibuk melihat pelatihan berjalan dengan muka datar dan bosan.

Adegan singa lepas di kebun binatang jadi tertawaan (youtube.com/)
Adegan singa lepas di kebun binatang jadi tertawaan (youtube.com/)

Sontak, reaksi para singa asli ini melihat kejar-kejaran antara singa palsu dan petugas kebun binatang pun menjadi viral.

Baca Juga: Sangar, di Penginapan Ini Kamu Bakal Tidur Dijaga 77 Ekor Singa

"Aku bekerja di kebun binatang dan bisa mengonfirmasi hal ini. Suatu hari mereka mengadakan pelatihan badak lepas dan mengemudikan mobil golf dengan label badak," komentar warganet.

"Mereka baru saja mengajari singa-singa itu rencana emergensi mereka. Aku tidak yakin itu bijak."

"Singa-singa itu tampak tersinggung," tambah yang lain.

Berita Terkait TERKINI
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Vaksinasi hanya sebatas anjuran dan sudah tidak lagi menjadi syarat wajib dalam bepergian naik KA saat mudik Lebaran 202...
travel | 10:59 WIB
Hasil survei mengungkap bahwa 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan....
travel | 17:09 WIB
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Tampilkan lebih banyak