Guideku.com - Pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina serta anak mereka Rafathar belum lama ini asyik menghabiskan waktu di Sumatera Barat.
Puas dari sana, Raffi Ahmad diketahui kembali ke Pulau Jawa. Kali ini, Gunung Bromo di Jawa Timur pun menjadi destinasi pilihan.
Sembari menikmati keindahan alam yang ada, Raffi Ahmad pun membagikan potret-potret keseruannya lewat Instagram.
Baca Juga: Narayana Reddy 'Grandpa Kitchen' Meninggal Dunia di Usianya yang Ke-73
Tak hanya itu, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina juga tampak mesra selama menikmati sejuknya udara Gunung Bromo hingga mendaki.
Penasaran seperti apa momen liburan Raffi Ahmad selama vakum? Berikut GuideKu.com rangkum beberapa keseruannya di Gunung Bromo.
1. Bersiap untuk menuju Gunung Bromo, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina pun menyempatkan diri untuk berpose lebih dulu di depan mobil jeep merah.
Baca Juga: Curi Perhatian, Ini 3 Potret Liburan Vanessa Angel di Jepang
2. Sampai di kaki Gunung Bromo, Nagita Slavina tampak berfoto sambil menikmati keindahan yang ada.
3. Romantis, Raffi Ahmad tampak mencium kening Nagita Slavina dengan latar belakang matahari terbit di Bromo, nih.
4. Sampai di puncak, begini asyiknya Raffi Ahmad dan Nagita Slavina menikmati panorama Bromo yang berselimut awan.
Baca Juga: Gaya 7 Artis Indonesia Sambut Halloween, Mana Favoritmu?
5. Selain foto berdua, Raffi Ahmad juga tampak berpose sendirian dengan latar belakang gunung yang tampak begitu dekat.
6. Berbagi selimut bersama, pagi hari di Bromo pun sukses menjadikan keduanya lebih romantis.
7. Seru banget ya momen-momen Raffi Ahmad dan Nagita Slavina di Gunung Bromo. Kira-kira, Raffi Ahmad mau ke mana lagi setelah ini?