Komplet, Ada Fasilitas Ini di Objek Wisata Makam Raja-raja Mataram Kotagede

Wisata ziarah dan religi ini punya fasilitas cukup lengkap untuk wisatawan.

Dany Garjito | Arendya Nariswari
Kamis, 12 Desember 2019 | 09:00 WIB
Makam Raja-raja Mataram di Kotagede, Yogyakarta. (Guideku/Arendya)

Makam Raja-raja Mataram di Kotagede, Yogyakarta. (Guideku/Arendya)

Guideku.com - Belakangan objek wisata religi Makam Raja-raja Mataram ramai dikunjungi oleh wisatawan. Bukan hanya yang ingin berziarah saja, melainkan generasi muda penggemar dunia fotografi.

Arsitektur bernuansa Hindu yang masih begitu kental di Makam Raja-raja Mataram ini pasti membuat pengunjung terkesima ketika pertama kali tiba.

Sebagai informasi dan pengetahuan, makam ini menjadi tempat di mana dikebumikannya Panembahan Senopati atau Danang Sutawijaya yang menjadi raja pertama Mataram Islam.

Baca Juga: Wisata ke Yogyakarta, Ini 4 Rekomendasi Hotel Dekat Tugu Pal Putih

Kemudian ada pula Panembahan Hanyakrawati atau Mas Jolang yakni sebagai raja kedua.

Ayah dari Panembahan Senopati yaitu Ki Ageng Pemangangan juga dikebumikan di Makam Raja-raja Mataram Kotagede ini, begitu pula Joko Tingkir atau Sultan Hadiwijaya.

Lalu ada pula Sri Sultan Hamengkubuwono II yang juga dimakamkan di Makam Raja-raja Mataram Kotagede.

Baca Juga: Wisata Sejarah di Jogja, Ini Transportasi ke Museum TNI AD Dharma Wiratama

Jika Anda berencana pergi ke Makam Raja-raja Mataram ini, berikut fasilitas yang dapat Anda temukan di sini.

1. Tempat parkir

Fasilitas di Makam Raja-raja Mataram Kotagede. (Guideku/Arendya)
Fasilitas di Makam Raja-raja Mataram Kotagede. (Guideku/Arendya)

 

Baca Juga: Mirip Wisata Air Panas di Luar Negeri, Ini 5 Potret Tinggi Raja

Untuk Anda yang membawa kendaraan pribadi, travelers bisa memarkirkan motor dan mobil di luar area Makam Raja-raja Mataram.

Untuk parkir mobilnya tidak terlalu luas, sehingga di akhir pekan alangkah baiknya Anda datang lebih pagi jika membawa kendaraan pribadi mobil. Biaya parkir mobil yang harus Anda bayar yakni Rp 3 ribu.

Sedangkan untuk motor parkirnya sedikit lebih luas dan Anda akan dikenai tarif sebesar Rp 2 ribu.

2. Masjid Gedhe Mataram

Masjid Gedhe. (Guideku/Arendya)
Masjid Gedhe Mataram. (Guideku/Arendya)

 

Di Makam-makam Raja Mataram Kotagede ini tidak terdapat mushola karena sudah adanya Masjid Gedhe Mataram.

Jadi bagi travelers Muslim yang hendak melaksanakan shalat bisa menunaikan ibadah di masjid bersejarah ini. Usut punya usut, masjid ini sudah dibangun sejak tahun 1589 dan diprakarsai oleh Panembahan Senopati lho.

Dikelilingi pohon berusia ratusan tahun, Masjid Gedhe Mataram ini begitu sejuk dan membuat siapa saja yang singgah sejenak merasa betah.

3. Persewaan pakaian adat Jawa

Fasilitas di Makam Raja-raja Mataram Kotagede. (Guideku/Arendya)
Fasilitas di Makam Raja-raja Mataram Kotagede. (Guideku/Arendya)

 

Bagi Anda yang hendak berziarah diwajibkan untuk melepas alas kaki dan mengenakan pakaian adat Jawa. Untuk laki-laki diwajibkan mengenakan pakaian abdi dalem.

Sedangkan untuk wanita diwajibkan untuk mengenakan jarik. Jika tidak membawa, Anda dapat menyewa pakaian tradisional di sekretariat Makam Raja-raja Mataram Kotagede ini lho.

Pakaian adat ini dapat disewa dengan harga Rp 35 ribu serta jasa untuk dipakaikan baju trasidional tersebut seikhlasnya saja.

Untuk Anda yang ingin mendapatkan pengalaman berbeda, kami sarankan untuk menyewa pakaian tradisional ini meskipun hanya untuk berfoto-foto di luar area makam.

4. Sendang

Fasilitas di Makam Raja-raja Mataram Kotagede. (Guideku/Arendya)
Fasilitas di Makam Raja-raja Mataram Kotagede. (Guideku/Arendya)

 

Oh iya, sebelum memasuki pemakaman terdapat dua Sendang Seliran yang dapat digunakan untuk mensucikan diri. Sendang di area Makam Raja-raja Mataram ini terbagi dua, yakni untuk perempuan dan laki-laki.

Sendang laki-laki atau kakung ini mata airnya berasal dari bawah makam yang kemudian masuk melalui lubang saluran bawah sendang sebelah utara.

Kemudian untuk sendang perempuan atau putri sumber airnya berasal dari bawah pohin beringin yang ada di jalan menuju kompleks pemakaman.

Jadi peziarah yang hendak bersuci dipersilahkan untuk membasuh tubuh di Sendang Seliran ini.

5. Papan petunjuk dan papan informasi

Fasilitas di Makam Raja-raja Mataram Kotagede. (Guideku/Arendya)
Fasilitas di Makam Raja-raja Mataram Kotagede. (Guideku/Arendya)

 

Mungkin karena setiap sudutnya terlihat sama dan tidak adanya tour guide akan sedikit membuat pengunjung bingung.

Namun tenang saja, jika ingin bertanya-tanya, para abdi dalem yang berjaga di sini akan dengan senang hati memberikan informasi.

Tetapi jika Anda ingin membacanya sendiri, terdapat banyak papan informasi yang menceritakan tentang Makam-makam Raja Mataram dan Masjid Gedhe ini di beberapa sudut.

Papan petunjuk menuju sendang dan makam juga sangat jelas terlihat.

Papan petunjuk ini juga dibuat dengan dua bahasa agar mempermudah wisatawan asing yakni Indonesia dan Inggris.

6. Toko suvenir

Tak jauh dari area Makam-makam Raja Mataram Kotagede ini juga terdapat toko suvenir bagi Anda yang mungkin ingin membawa oleh-oleh.

Terdapat suvenir berupa wayang, baju adat Jawa, dan kerajinan khas Kotagede yakni perak.

7. Warung yang menjual makanan dan minuman

Nah, mungkin bagi Anda yang lupa membawa minum atau haus setelah berjalan-jalan di kompleks Makam Raja-raja Mataram bisa membelinya langsung tak jauh dari lokasi wisata.

Terdapat banyak warung kelontong hingga warung makan yang siap mengatasi rasa lapar dan haus Anda.

8. Akses jalan untuk penyandang disabilitas

Fasilitas di Makam Raja-raja Mataram Kotagede. (Guideku/Arendya)
Fasilitas di Makam Raja-raja Mataram Kotagede. (Guideku/Arendya)

 

Bagi wisatawan yang menggunakan kursi roda juga terdapat akses untuk masuk ke area antara Masjid Gedhe dan Makam Raja-raja Mataram.

Namun perlu diketahui, belum terdapat akses untuk pengguna kursi roda di bagian dalam makam maupun sendang.

Nah, itu dia tadi fasilitas yang dapat ditemukan pengunjung di Makam Raja-raja Mataram Kotagede. Selamat liburan ya!

Berita Terkait TERKINI
Lorong Rappocini adalah bukti hidup dari sebuah harapan yang berkali-kali dipadamkan namun terus menyala kembali....
travel | 17:30 WIB
Liburan sekolah adalah waktu yang tepat untuk mengajak keluarga berlibur dan menikmati keindahan alam....
travel | 14:53 WIB
Jalan-jalan keliling Selandia Baru pakai campervan, yuk!...
travel | 10:00 WIB
Inilah deretan tempat wisata religi yang bisa dikunjungi saat liburan ke Solo, Jawa Tengah....
travel | 10:45 WIB
Inilah deretan tempat wisata Cianjur yang cocok dikunjungi saat musim libur Lebaran....
travel | 11:30 WIB
Beberapa destinasi wisata religi ini cocok dikunjungi saat libur Lebaran....
travel | 11:15 WIB
Supaya mudik tetap nyaman, penting untuk melakukan hal-hal berikut sepanjang perjalanan. Salah satunya melakukan peregan...
travel | 11:45 WIB
Kelima provinsi itu diprediksi menjadi daerah dengan tingkat kepadatan paling tinggi selama momen mudik Idul Fitri....
travel | 11:30 WIB
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Tampilkan lebih banyak