Nikahi Pramugari Bulan April, Sule Minta Izin ke Anak-anak

Permintaan izin Sule disampaikan di momen perayaan ulang tahun anak bungsunya, Ferdi, di Bangkok, Thailand.

Dany Garjito
Kamis, 16 Januari 2020 | 13:45 WIB
Sule (Wahyu Tri Laksono/Suara.com)

Sule (Wahyu Tri Laksono/Suara.com)

Guideku.com - Sule dikabarkan akan menikahi pramugari pada April mendatang. Kabar tersebut telah dibenarkan oleh pengacara Sule, Zailil Dose Hudaya.

Sebelum rencana pernikahan ini terungkap, Sule rupanya sudah lebih dulu minta restu anak-anaknya untuk kembali naik pelaminan. Setidaknya itu yang terlihat di dalam video di saluran YouTube Sule Channel berjudul Terharu di Ultah Ferdy, Selamat Ulang Tahun Anakku.

Permintaan izin Sule disampaikan di momen perayaan ulang tahun anak bungsunya, Ferdi, di Bangkok, Thailand.

Baca Juga: Sule Segera Nikahi Pramugari?

"Aku mau nikah, bagaimana? Setuju nggak?," kata Sule dalam bahasa Sunda.

Putra sulung Sule, Rizky Febian, yang pertama kali memberi respons. Malah, tanggapan Iky--sapaan akrab Rizky--bikin mereka tertawa.

"Setuju asal (dibelikan barang-barang merk) Gucci dulu," kata Iky.

Baca Juga: Rayakan Hari Ibu, Begini Momen Terakhir Lina saat Kulineran Bersama Anak

Mendengar syarat dari sang putra, Sule sama sekali tak masalah. Bagi Sule yang terpenting adalah anak-anaknya setuju jika dia menikah lagi.

Sule [Suara.com/Ismail]
Sule [Suara.com/Ismail]

"Yang penting kan setuju dulu," ujar Sule.

Momen Sule mengutarakan keinginan untuk menikah lagi disampaikan sebelum mantan istrinya, Lina Jubaedah meninggal dunia. Seperti diketahui Lina meninggal secara mendadak pada 4 Januari 2020.

Baca Juga: Mengenang Momen Manis Lina saat Menikmati Liburan Bersama Keluarga

Kepada Suara.com, pengacara Sule mengaku kliennya itu semula ingin menikah pada 22 Februari 2020. Namun, karena masih dalam suasana duka, pernikahan diundur hingga April 2020.

SUARA.com/Yazir Farouk

Berita Terkait TERKINI
IKN memang kini terbuka dikunjungi. Bahkan masyarakat yang ingin berkunjung ke Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) IK...
travel | 10:00 WIB
Totalnya ada 23 hari libur dalam setahun yang bisa dimanfaatkan untuk berlibur!...
travel | 10:00 WIB
Lantas ke mana saja orang-orang superkaya di dunia bakal pergi menghabiskan liburan?...
travel | 10:00 WIB
Jakarta tak pernah kehabisan destinasi maupun acara liburan yang bisa jadi pilihan menarik bersama keluarga....
travel | 12:47 WIB
Bukan cuma bareng teman dan sahabat, ada banyak tempat yang cocok didatangi untuk ngedate bareng pacar lho....
travel | 10:00 WIB
Mendaki Gunung Rinjani adalah tantangan yang tak boleh dilewatkan....
travel | 10:00 WIB
Berapa biaya yang harus dikeluarkan untuk pembuatan paspor berdasarkan peraturan terbaru? Cek infonya di sini....
travel | 10:00 WIB
Jika Anda merencanakan liburan pertama ke luar negeri, Singapura bisa menjadi pilihan ideal. Selain dekat dari Indonesia...
travel | 10:00 WIB
Mau liburan ke tempat yang sejuk? Jangan sampai salah kostum ya. Simak 5 rekomendasi destinasi wisatanya di artikel ini!...
travel | 10:00 WIB
Tiga negara di Asia ini ternyata punya tradisi menarik yang hanya ada saat menjelang perayaan Natal. Di mana saja?...
travel | 10:37 WIB
Tampilkan lebih banyak