Unik, Ada Goa dari Zaman Perang Diponegoro di Agrowisata Bhumi Merapi

Seperti apa ya, bentuk dari goa berusia kurang lebih 200 tahun di area Agrowisata Bhumi Merapi ini?

Dany Garjito | Arendya Nariswari
Kamis, 16 Januari 2020 | 18:30 WIB
Agrowisata Bhumi Merapi. (Guideku/Arendya)

Agrowisata Bhumi Merapi. (Guideku/Arendya)

Guideku.com - Agrowisata Bhumi Merapi belakangan ramai disambangi oleh wisatawan usai secara resmi membuka wahana baru mereka yakni Langlang Buana pada akhir Desember 2019 lalu.

Namun, tahukah travelers? Bahwa di dalam Agrowisata Bhumi Merapi ini terdapat situs bersejarah yang sudah dibangun sejak zaman Perang Diponegoro lho.

Situs bersejarah ini memiliki nama Goa Ponggolo. Menurut informasi yang didapat oleh Guideku.com, Goa Ponggolo ini sudah dibuat sejak tahun 1825 hingga 1830.

Baca Juga: Tak Perlu ke Yunani, Kini di Agrowisata Bhumi Merapi Punya Santorini

Goa Ponggolo yang berada di bawah tanah ini dibangun oleh Kyai Ponggolo dan Nyi Ponggolo.

Memiliki panjang 350 meter, salah satu area dari Agrowisata Bhumi Merapi ini menjadi salah satu pintu keluar dari situs Goa Ponggolo tersebut.

Goa Ponggolo di area Agrowisata Bhumi Merapi. (Guideku/Arendya)
Goa Ponggolo di area Agrowisata Bhumi Merapi. (Guideku/Arendya)

 

Baca Juga: 4 Rekomendasi Hotel Tak Jauh dari Agrowisata Bhumi Merapi

Saat melewati jembatan menuju kantin Agrowisata Bhumi Merapi, travelers mungkin tak akan melihat Goa Ponggolo ini.

Namun coba hentikan langkah travelers saat berada di jembatan Agrowisata Bhumi Merapi dan tengoklah ke bawah.

Goa Ponggolo ini tampak unik karena memiliki undakan berupa tangga kecil yang mengarah ke bawah.

Baca Juga: Punya View Cantik, Ini 5 Rekomendasi Hotel di Jalan Kaliurang Yogyakarta

Untuk masuk ke Goa Ponggolo berusia kurang lebih 200 tahun ini, tentu saja travelers haru minta izin terlebih dahulu kepada petugas yang ada di Agrowisata Bhumi Merapi ini ya.

Goa Ponggolo di area Agrowisata Bhumi Merapi. (Guideku/Arendya)
Goa Ponggolo di area Agrowisata Bhumi Merapi. (Guideku/Arendya)

 

Kondisi Goa Ponggolo yang gelap membuat travelers mungkin akan kesulitan melihat ke dalam sehingga membutuhkan pendampingan khusus dari petugas.

Nah itu dia sekilas informasi tentang situs bersejarah Goa Ponggolo yang ada di area Agrowisata Bhumi Merapi.

Jika travelers sedang berlibur ke Agrowisata Bhumi Merapi jangan lupa untuk melihat Goa Ponggolo yang unik dan bersejarah ini ya.

Berita Terkait TERKINI
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Vaksinasi hanya sebatas anjuran dan sudah tidak lagi menjadi syarat wajib dalam bepergian naik KA saat mudik Lebaran 202...
travel | 10:59 WIB
Hasil survei mengungkap bahwa 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan....
travel | 17:09 WIB
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Tampilkan lebih banyak