Kagum Sekaligus Ngeri, Ada Kumpulan Kapas Raksasa di Dekat Pantai Ini

Fenomena alam tidak biasa ini terjadi di sebuah kota di Spanyol, Tossa de Mar.

Dany Garjito
Minggu, 26 Januari 2020 | 12:30 WIB
Fenomena alam unik ada kumpulan busa bagaikan kapas raksasa. [Twitter]

Fenomena alam unik ada kumpulan busa bagaikan kapas raksasa. [Twitter]

Guideku.com - Apa yang terjadi bila ada kumpulan kapas raksasa muncul di dekat pantai?

Ya, fenomena alam tidak biasa ini terjadi di sebuah kota di Spanyol, Tossa de Mar.

Sebuah akun fanspage Twitter bernama @semestasains membagikan video mengenai fenomena alam yang terjadi pada sebuah kota di Spanyol.

Baca Juga: Ada Resepsi di Tengah Rel, Kereta Api Ini Memilih Mundur

Video yang dibagikan berhasil viral di Twitter setelah mendapatkan lebih dari 6.800 Retweet dan 10.400 Like.

Ratusan warganet pun menyatakan rasa penasaran hingga kekagumannya terhadap fenomena alam itu.

Setelah ditelusuri, hal tersebut merupakan sebuah fenomena yang disebut sebagai sea foam atau busa laut.

Baca Juga: Ajak Ribuan Orang Bersihkan Pantai Indonesia, Bule Ini Bikin Netizen Malu

Badai musim dingin yang kuat di Spanyol yang dijuluki Gloria membawa salju, hujan, ombak tinggi dan angin kencang ke kota dekat pantai.

Kota yang berada 90 kilometer sebelah timur Barcelona tersebut langsung dibanjiri dengan sea foam yang mirip kapas raksasa atau busa sabun.

Fenomena ini mirip ketika kita mengocok botol air minum sehingga partikel-partikel kecil akan terbentuk.

Baca Juga: Baju Seksi Kena Nyinyir, Wulan Guritno: Di Pantai Masak Ambil Jaket Dulu

Hal tersebut berlaku sama seperti laut dengan partikel berupa garam terlarut, protein, lemak, alga mati bahkan polutan manusia, seperti deterjen.

"Busa laut (sea foam) terbentuk dengan cara ini, tetapi dalam skala yang jauh lebih besar, ketika laut diaduk oleh angin dan ombak," kata ilmuwan dari NOAA (National Oceanic and Atmospheric Administration).

Sea foam terbentuk oleh agitasi laut, terutama bila mereka mengandung konsentrasi bahan organik terlarut yang lebih tinggi (termasuk protein, lignin, lipid) yang berasal dari mekarnya ganggang.

Dilansir dari LiveScience, sea foam biasanya tidak berbahaya bagi manusia. Namun, terdapat sea foam yang cukup berbahaya apabila busa yang diciptakan berasal dari ganggang yang berbahaya seperti Karenia brevis.

Ganggang tersebut menghasilkan neurotoksin yang dapat mengudara.
Apabila terhirup atau terkena mata, maka orang bisa mengalami sesak nafas dan iritasi pada bagian mata.

Meski terlihat unik, fenomena alam berupa sea foam ini sebaiknya tidak disambut dengan bermain-main di sekitarnya karena biasanya terdapat angin kencang yang terjadi.

Hitekno.com/Rezza Dwi Rachmanta

Berita Terkait TERKINI
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Destinasi wisata sekitaran samosir, pemandangan apik dan warga yang kental dengan budayanya...
travel | 21:07 WIB
Kota Bogor menawarkan berbagai tempat wisata yang sangat cocok untuk dijelajahi selama liburan Natal dan tahun baru bers...
travel | 14:19 WIB
Bandung memang terkenal memiliki udara yang sejuk, menjadi destinasi favorit bagi mereka yang mencari ketenangan sepanja...
travel | 14:10 WIB
Untuk pecinta alam, tigadestinasi wisata di Bogor ini mungkin bisa menjadi pilihan yang tepat karena memiliki keindahan ...
travel | 13:59 WIB
Tampilkan lebih banyak