Demi Anak, Ibu Ini Rela Berendam Berjam-jam Cari Kerang di Laut

Perjuangannya bikin haru.

Dany Garjito | Fitri Asta Pramesti
Senin, 03 Februari 2020 | 20:00 WIB
Ilustrasi Nelayan Tua. (pixabay.com/Thangphan)

Ilustrasi Nelayan Tua. (pixabay.com/Thangphan)

Guideku.com - Orang tua akan melakukan apapun demi membuat anaknya bertahan. Seperti yang dilakukan oleh ibu yang satu ini.

Tak lagi memiliki usia muda, ibu yang berusia 85 tahun ini rela melakukan hal ekstrem untuk seusianya yakni berendam di air laut selama berjam-jam.

Dilansir dari laman World of Buzz, Senin (3/2/2020), nenek asal Vietnam yang bernama Nguyen Thi Ro ini setiap harinya harus berada di laut untuk mencari kerang dan remis agar bisa ia jual.

Baca Juga: Tak Sengaja Ketemu Polisi di Warteg, Pria Berkaus 'Tahanan KPK': Jemput Bu

Hasil dari penjualan ini, ia gunakan untuk menghidupi sekaligus membeli obat-obatan untuk putri yang sakit.

Adapun umur dari sang putri yang merupakan anak asuhnya ini adalah 61 tahun.

Ilustrasi Kerang. (pixabay.com/Ritae)
Ilustrasi Kerang. (pixabay.com/Ritae)

Dengan usia dan fisiknya, mencari kerang dan remis bukanlah hal yang mudah.

Baca Juga: WNI dari Wuhan Tiba di Bandara, Cara Indonesia Semprot Disinfektan Disorot

Hal ini membuat Thi Ro harus berendam di air laut selama berjam-jam ditemani dengan jaring serta ember-ember yang berisi hewan laut hasil tangkapannya.

Disebutkan, jika dagangannya tidak habis, ia akan membawa hasil tangkapan dan memasaknya untuk dimakan bersama putrinya itu.

Akibat dari terpapar matahari serta berendam di air laut seharian, membuat kulit nenek ini sering mengalami kering, gatal dan bersisik.

Baca Juga: Kasak Kusuk Bakso Daging Tikus, Ternyata Ini Fakta Sebenarnya

Meskipun begitu, hal ini tidak menghalangi sang nenek untuk terus melakukan hal yang sama setiap harinya.

Semoga nenek Nguyen Thi Ro dan putrinya segera mendapatkan bantuan agar meringankan beban keduanya ya.

Berita Terkait TERKINI
Angela Gilsha mengaku sempat datang ke sana....
travel | 13:22 WIB
Terdapat kenaikan sebesar 8,92 persen dari total kunjungan sebanyak 3.223.229 kunjungan....
travel | 14:27 WIB
Menurutnya peringatan perjalanan dari Australia ini adalah sebuah risiko, namun wisatawan manapun akan aman di Bali jika...
travel | 14:09 WIB
Mana saja destinasi wisata yang tersembunyi di Raja Ampat?...
travel | 11:23 WIB
Cermati penjelasan singkat berikut ini dan dapatkan insight mengenai bolehkah haji dengan berutang? Semoga berguna!...
travel | 10:00 WIB
Itinerary adalah perencanaan yang harus disiapkan oleh kamu sebelum bepergian....
travel | 10:00 WIB
'Pakai visa apa kak? Kok bisa berangkat?' tanya netizen....
travel | 12:59 WIB
Kota Wina di Austria selama tiga tahun berturut-turut berhasil menempati posisi pertama sebagai negara paling layak huni...
travel | 10:00 WIB
Issa Xander cuma punya paspor Amerika Serikat....
travel | 10:00 WIB
Simak 12 rekomendasi lokasi wisata gratis dan menarik untuk opsi liburan hemat dan minim biaya....
travel | 10:00 WIB
Tampilkan lebih banyak