Guideku.com - Asyik bersantai di pantai menjadi kegiatan refreshing yang menyenangkan. Namun, untuk Anthimos Ntagkas fotografer asal Yunani, ini malah hunting foto dengan menunggu momen dan timing yang tepat adalah refreshing-nya.
Travelers yang tertarik dengan bidang street photography mungkin bisa mengikuti jejaknya. Bicara soal foto dengan makna yang bersifat multitafsir, salah seorang fotografer dari Yunani, Anthimos Ntagkas, membuktikan bahwa satu jepretan dari kameranya sudah cukup untuk menghasilkan bahasa-bahasa visual yang memikat mata sekaligus menghadirkan kisah yang bisa disoroti dari banyak perspektif.
Ntagkas sangat berminat dalam bidang street photography sehingga dirinya banyak menghabiskan waktu di ruang publik sembari mencoba menangkap citraan-citraan unik yang beberapa di antaranya bisa memancing senyum dari orang yang melihatnya.
Baca Juga: Bak Oppa Korea, Begini 4 Gaya Liburan Ajudan Ganteng Prabowo Subianto
Dilansir dari Keepo.me dari Boredpanda, inilah foto-foto street photography karya Anthimos Ntagkas yang kaya akan makna saat di pantai!
Doggy Man, ini tanpa rekayasa ya!
Foto ini bisa bikin kaget karena orang yang pertama kali lihat mungkin mengira ada anjing yang cukur bulu kaki kayak manusia.
Baca Juga: Lihat Sajian di Rumah Mayangsari, Denada: Perut Auto Kerucuk-kerucuk
Tenang, nggak ada yang terluka kok di foto ini!
Sekilas terlihat seperti anak panah. Benda yang seolah terlihat menancap di kepala sang pria sebenarnya adalah sekop untuk bermain pasir pantai yang kebetulan sedang tertancap di samping kepala.
Bergaya ala Marilyn Monroe
Baca Juga: Eloknya Keindahan Wisata Pangandaran, Pantai Batu Hiu Paling Ciamik!
Gara-gara lagi sibuk buka baju, bapak-bapak ini nggak sadar kalau dia sudah bergaya dengan pose legendaris ala Marilyn Monroe.
Tatto burung seorang pria berdampingan dengan burung yang terbang di atasnya
Dengan niat yang bulat dan kesabaran yang mumpuni, fotografer ini bisa menemukan objek kecil yang akan memperkuat makna dalam fotonya saat burung terbang di atas pria yang memiliki tatto burung yang sama.
Travelers yang hobi ke pantai, tertarik dengan bidang street photography mungkin bisa mengikuti jejak pria ini!