Remaja Main Perosotan Nyungsep, Netizen: Masa Kecil Kurang Bahagia

Bukannya kesakitan, remaja ini malah bahagia saat nyungsep selepas meluncur dengan perosotan

Silfa Humairah | Fitri Asta Pramesti
Kamis, 12 Maret 2020 | 17:00 WIB
Remaja Main Perosotan Nyungsep, Netizen: Masa Kecil Kurang Bahagia. (instagram.com/dramacewekk)

Remaja Main Perosotan Nyungsep, Netizen: Masa Kecil Kurang Bahagia. (instagram.com/dramacewekk)

Guideku.com - Siapa yang sewaktu kecil suka bermain perosotan? Permainan yang selalu ada hampir di setiap taman bermain ini memang kerap menjadi permainan kesukaan anak-anak.

Sensasi berselunjur sekaligus adrenalin yang terpacu setiap menjajal permaian perosotan menjadi kesenangan tersendiri yang selalu sukses membuat kita merasa bahagia.

Bicara soal perosotan, baru-baru ini segerombolan remaja jadi perbincangan hangat di media sosial lantaran bermain perosotan.

Baca Juga: Seluncuran ala Kearifian Lokal, Netizen: Remnya Pakai Kaki Dong!

Pasalnya, segerombolan remaja perempuan ini main perosotan sampai nyungsep, duh gimana tuh?

Akun instagram @dramacewekk mengunggah video yang menampilkan para remaja yang tengah bersenang-senang dengan berseluncur di perosotan.

Remaja Main Perosotan Nyungsep, Netizen: Masa Kecil Kurang Bahagia. (instagram.com/dramacewekk)
Remaja Main Perosotan Nyungsep, Netizen: Masa Kecil Kurang Bahagia. (instagram.com/dramacewekk)

"Duh bahagianya nyungsep," tulis @dramacewekk pada caption seperti dikutip Guideku, Kamis (12/3/2020).

Baca Juga: Sakti Banget, Netizen Ini Sukses Buka Segel Sosis Tanpa Digunting

Dalam video berdurasi singkat ini nampak satu persatu remaja tersebut menjajal sebuah perosotan yang ada di sebuah taman bermain yang rimbun dengan pohon.

Perosotan itu langsung menghadap ke tanah berumput, sehingga siapa yang menjajalnya otomatis akan langsung mendarat di atas tanah berumput itu.

Meski ada yang berhasil mendarat dengan aman, ada juga beberapa remaja dari gerombolan tersebut yang mendarat dengan tidak mulus alias nyungsep.

Baca Juga: Lari Terbirit Hadapi Buaya Tangan Kosong, Netizen: Skill Tingkat Dewa

Bahkan ada yang sampai terguling-guling selepas terpental dari perosotan. Ada juga yang kepalanya harus terbentur tanah setelah nyungsep.

Menariknya, bukannya kesakitan, para remaja yang nyungsep ini justru malah tertawa dan terlihat senang. Seolah tak kapok, beberapa remaja itu terlihat mencoba berselunjur lagi.

Melihat aksi segerombolan remaja yang tetap senang meski nyusep saat seluncuran, membuat netizen langsung meramaikan kolom komentar dengan beragam respon.

"Lah aku ikutan ketawa sambil teriak," tulis seorang netizen.

"Ngeri tapi ngakak," kata netizen lain.

"Sederhana ini aja bisa bikin kita bahagia."

"Masa kecil kurang bahagia," sambung netizen lainnya.

Duh, ada-ada saja ya. Meski menyenangkan jangan lupa tetap memperhatikan keselamatan saat bermain perosotan, ya!

Berita Terkait TERKINI
Simak 12 rekomendasi lokasi wisata gratis dan menarik untuk opsi liburan hemat dan minim biaya....
travel | 10:00 WIB
Taman-taman asri ini dapat menjadi tempat healing dari hiruk-pikuk perkotaan. Baik untuk berolahraga, bersantai, atau me...
travel | 10:00 WIB
Bingung mau ke mana di akhir pekan? Coba saja rekomendasi tempat wisata Jakarta viral terbaru berikut ini....
travel | 10:00 WIB
Masih belum menemukan tujuan liburan akhir tahun? Simak di sini untuk dapat rekomendasi 10 wisata hidden gem di Bali yan...
travel | 10:00 WIB
Ingin mencari inspirasi tujuan wisata akhir tahun? Berikut 10 wisata hidden gem Lombok yang bisa kamu kunjungi selain Gi...
travel | 10:00 WIB
Januari 2025 menawarkan beberapa kesempatan long weekend yang dapat dimanfaatkan, terutama bagi mereka yang ingin menikm...
travel | 10:00 WIB
Promo Imlek 2025 datang lagi. Ini saatnya untuk menikmati berbagai macam diskon dan penawaran spesial lainnya....
travel | 10:00 WIB
Di tahun 2025 ini, Kementerian Agama bersama Komisi VIII DPR secara resmi menyampaikan bahwa ada penurunan Biaya Penyele...
travel | 10:00 WIB
Biaya yang perlu dibayarkan oleh jemaah haji reguler tahun 2025 sebesar Rp55.431.750,8....
travel | 10:00 WIB
Rombongan naik Whoosh bisa dapat diskon, begini caranya....
travel | 10:00 WIB
Tampilkan lebih banyak