Waspada Covid-19, Pria Italia Ini Kenakan Kostum Donat ke Pasar

Menjaga jarak merupakan anjuran resmi dari lembaga kesehatan guna menekan sebaran Covid-19.

Silfa Humairah | Fitri Asta Pramesti
Rabu, 18 Maret 2020 | 13:45 WIB
Pria Italia Ini Kenakan Kostum Donat ke Pasar. (twitter.com/Antikulturale)

Pria Italia Ini Kenakan Kostum Donat ke Pasar. (twitter.com/Antikulturale)

Guideku.com - Guna mencegah penularan Covid-19, seorang pria nekat mengenakan kostum donat super besar yang bisa memaksimalkan usahanya unutk menjaga jarak dengan orang lain.

Dalam video yang beredar di media sosial, pria tersebut nampak memakai sebuah cawan besar berwarna kuning yang melingkar di pinggangnya yang dikaitkan dengan tali yang bertengger di lengannya.

Melansir dari laman Fox News, Rabu (18/3/2020), video pria Italia memakai kostum donat ini direkam di sebuah pasar populer Mercato Testaccio di Roma.

Baca Juga: Sampai Jadi Bening, Begini Penampakan Kanal Venice Pasca Italia Dikarantina

Ketika ditanya mengapa memakai properti yang seolah mirip donat tersebut, si pria pun menjawab, "untuk virus corona," jawabnya.

Mengetahui aksi pria yang mengenakan kostum donat ini, netizen pun lantas memberikan respon beragam di kolom komentar.

Pria Italia Ini Kenakan Baju Donat ke Pasar. (twitter.com/Antikulturale)
Pria Italia Ini Kenakan Baju Donat ke Pasar. (twitter.com/Antikulturale)

Beberapa diantaranya memberikan apresiasi posistif terhadap apa yang dilakukan si pria.

Baca Juga: Airbnb Buat Kebijakan Pembatalan dan Refund Baru Terkait Wabah Virus Corona

"Dia jenius," tulis seorang netizen.

"Mengapa WHO tidak kepikiran ide ini ya?," ujar netizen lain.

Sementara, ada juga beberapa netizen yang melontarkan respon berisi candaan terkait kostum donat ini.

Baca Juga: Cegah Penularan Virus Corona, Starbucks Batasi Jam dan Menghilangkan Kursi

"Bagaimana ia bisa melewati pintu," kata netizen.

"Pria ini lucu sekali. Tapi ini merupakan langkah yang tepat supaya kita bisa menjaga jarak dengan orang lain," sambung netizen lain.

Terlepas dari lucunya tingkah pria ini, namun menjaga jarak merupakan anjuran resmi dari lembaga kesehatan guna  menekan sebaran Covid-19.

Bagaimana, tertarik untuk memakai kostum mirip donat seperti pria Italia ini?

Catatan Redaksi:
Jika Anda merasakan gejala batuk-batuk, demam, dan lainnya serta ingin mengetahui informasi yang benar soal virus corona Covid-19, sila hubungi Hotline Kemenkes 021-5210411 atau kontak ke nomor 081212123119.

Berita Terkait TERKINI
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Vaksinasi hanya sebatas anjuran dan sudah tidak lagi menjadi syarat wajib dalam bepergian naik KA saat mudik Lebaran 202...
travel | 10:59 WIB
Hasil survei mengungkap bahwa 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan....
travel | 17:09 WIB
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Tampilkan lebih banyak