Orang Ini Buat Konten Palsu Sriwijaya Air SJ182, Publik: Nggak Ada Akhlak!

Tega, pengguna TikTok upload percakapan palsu penumpang Sriwijaya Air SJ182.

Arendya Nariswari
Minggu, 10 Januari 2021 | 13:23 WIB
Ilustrasi penggunaan ponsel dalam pesawat. (Pixabay)

Ilustrasi penggunaan ponsel dalam pesawat. (Pixabay)

Guideku.com - Tak layak dicontoh, baru-baru ini publik dibuat naik tensi oleh aksi pengguna TikTok yang memanfaatkan momen kecelakaan pesawat Sriwijaya Air SJ182

Tega bukan main, pengguna TikTok tersebut berlagak seolah-olah memiliki saudara atau kerabat yang menjadi korban kecelakaan pesawat Sriwijaya Air SJ182

Percakapan yang diduga palsu tersebut, menurut penuturan warganet dibuat dengan sebuah aplikasi sehingga tampak nyata terjadi. 

Baca Juga: Ada Pedagang Ayam Saat Demo di Gedung Capitol, Publik: Ikutan Indonesia Nih

Cuplikan foto percakapan yang diduga palsu ini, menjadi sorotan usai diunggah ulang oleh akun Instagram @awreceh.id beberapa waktu lalu. 

Dalam hitungan jam, foto tangkapan layar percakapan palsu penumpang pesawat Sriwijaya Air SJ182 tersebut sontak dibanjiri hujatan dari warganet lain. 

Dalam percakapan itu, kerabatnya berpamitan karena pesawat yang ia tumpangi akan segera lepas landas.

Baca Juga: Jual 2 Ribu Porsi Per Hari, Nasi Goreng Ini Melegenda di Medan

Beberapa saat kemudian, si pengguna TikTok tersebut menghubungi kerabatnya lagi menyusul adanya kabar tentang pesawat Sriwijaya Air SJ182 jatuh.

Dengan isi chat beruntun, pengguna TikTok tersebut menunjukkan suasana panik dan sedih yang ia alami.

Konten pengguna TikTok soal penumpang pesawat Sriwijaya Air. [Instagram/@awreceh.id]
Konten pengguna TikTok soal penumpang pesawat Sriwijaya Air. [Instagram/@awreceh.id]

Namun belakangan, diketahui bahwa isi chat percakapan itu hanyalah konten belaka dengan memanfaatkan fitur chat palsu.

Baca Juga: Nginep di Hotel Bintang 5, Kepala Wanita Ini Malah Ketiban Shower

Hal itu terlihat dari waktu percakapan yang berbeda dengan waktu terjadinya insiden kecelakaan.

Kontan, unggahan tersebut membuat warganet geram. Mereka merasa miris bahwa insiden kecelakaan pesawat Sriwijaya Air SJ182 dijadikan konten hoaks.

"Salah satu orang tomlol yang buat konten hoax, pengen viral kan nih admin bantu viralin. Netijen waktu dan tempat dipersilahkan." tulis admin @awreceh.id.

Baca Juga: Viral Video Perbedaan Cara Makan di KFC, Publik Tak Setuju

"Enggak ada akhlaknya anj** dibikin konten," komentar @felix***.

"Oh cuma mau viral? Iyalah, yakali kalau itu benar Mbaknya, enggak mungkin SG dia isinya lagi joget-joget, najis banget deh," imbu @abillah****.

"Report/laporkan aja akunnya ramai-ramai biar dia kehilangan akun IG-nya, ayo netijen serang," ajak @rlans***.

(Suara Sumut/Farah Nabila)

Berita Terkait TERKINI
Simak 12 rekomendasi lokasi wisata gratis dan menarik untuk opsi liburan hemat dan minim biaya....
travel | 10:00 WIB
Taman-taman asri ini dapat menjadi tempat healing dari hiruk-pikuk perkotaan. Baik untuk berolahraga, bersantai, atau me...
travel | 10:00 WIB
Bingung mau ke mana di akhir pekan? Coba saja rekomendasi tempat wisata Jakarta viral terbaru berikut ini....
travel | 10:00 WIB
Masih belum menemukan tujuan liburan akhir tahun? Simak di sini untuk dapat rekomendasi 10 wisata hidden gem di Bali yan...
travel | 10:00 WIB
Ingin mencari inspirasi tujuan wisata akhir tahun? Berikut 10 wisata hidden gem Lombok yang bisa kamu kunjungi selain Gi...
travel | 10:00 WIB
Januari 2025 menawarkan beberapa kesempatan long weekend yang dapat dimanfaatkan, terutama bagi mereka yang ingin menikm...
travel | 10:00 WIB
Promo Imlek 2025 datang lagi. Ini saatnya untuk menikmati berbagai macam diskon dan penawaran spesial lainnya....
travel | 10:00 WIB
Di tahun 2025 ini, Kementerian Agama bersama Komisi VIII DPR secara resmi menyampaikan bahwa ada penurunan Biaya Penyele...
travel | 10:00 WIB
Biaya yang perlu dibayarkan oleh jemaah haji reguler tahun 2025 sebesar Rp55.431.750,8....
travel | 10:00 WIB
Rombongan naik Whoosh bisa dapat diskon, begini caranya....
travel | 10:00 WIB
Tampilkan lebih banyak