Asyik Wisata di Pantai, Viral Video Wanita Malah Alami Kejadian Tak Terduga

Tak sesuai ekspektasi, kejadian yang menimpa sekelompok wanita di pantai ini jadi sorotan.

Arendya Nariswari
Rabu, 13 Oktober 2021 | 19:00 WIB
Ilustrasi pantai. (Pixabay)

Ilustrasi pantai. (Pixabay)

Guideku.com - Pantai menjadi salah satu destinasi wisata yang cukup digemari oleh banyak orang. Namun apa jadinya jika ada wanita piknik tersapu ombak pantai?

Ya, beberapa waktu lalu beredar video yang memperlihatkan aksi sekelompok wanita tersapu ombak saat berpiknik di tepi pantai viral di media sosial.

Pada video yang diunggah oleh akun Tiktok @vinafadila tampak beberapa wanita menggelar tikar dan bersantai di tepi pantai.

Baca Juga: Isinya Disorot, Viral Warganet Pamer Pisang Jumbo Berwujud Aneh

Wanita ini menggelar tikar di tepi pantai, sembari membawa makanan dan minuman untuk dinikmati bersama-sama. 

Aktivitas menyenangkan tersebut mendadak buyar ketika datang gulungan ombak yang cukup besar hingga menyapu barang-barang yang mereka bawa.

Diizinkan piknik di bibir pantai

Baca Juga: Bikin Wisatawan Kesal, Tarif Parkir Liar di Tempat Wisata Tembus Rp150 Ribu

Dalam video itu, salah saeorang anggota dari kelompok tersebut menjelaskan bahwa mereka diizinkan piknik di area bibir pantai oleh petugas setempat.

Ketika mereka datang pun, ombak terlihat tenang dan jauh dari bibir pantai.

"Awal datang tanya ke pak parkir untuk main di bibir pantainya dan nggak ada larangan," tulis wanita tersebut dalam video yang diunggah, dikutip suara.com, Selasa (12/10/2021).

Baca Juga: Bangun Tidur Segera Makan, Pria Ini Tak Sengaja Santap Kue Cucur Pakai Nasi

"Karena dulu pernah ke pantai Pulang Sawal dan duduk di bawah karang juga (nggak tahu kalau bahaya)," lanjutnya.

Diterjang ombak

Saat mereka sedang menikmati suasana pantai sambil menyantap kudapan yang sudah disiapkan, tiba-tiba gulungan ombak datang mendekat. 

Baca Juga: Prank Beri Kejutan Ulang Tahun Berujung Dimarahi, Video Ini Langsung Viral

Saat ombak berukuran kecil nyaris menyentuh lokasi piknik mereka, para wanita itu bangkit berdiri. Sayangnya, saat mereka belum sempat menyelamatkan diri serta barang-barang yang dibawa, ombak yang cukup besar kembali menerjang.

Beberapa barang bawaan seperti tas, tikar dan sandal mereka pun hanyut tersapu ombak. Baju yang dikenakan pun tak luput dari terjangan ombak hingga basah kuyup.

"Pas datang pun ombak masih kelihatan jauh dan mikirnya emang udah surut," tulisnya dalam video tersebut.

"Tapi ternyata...." lanjutnya lagi.

Tersapu ombak saat piknik di tepi pantai (tiktok)
Tersapu ombak saat piknik di tepi pantai (tiktok)

Tanggapan warganet

Melihat video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka menyoroti lokasi piknik yang dipilih oleh para wanita itu.

Mereka menyayangkan aksi para wanita menggelar tikar di bawah karang yang dinilai sangat berbahaya.

"Kalau cari spot duduk yang aman mbak, kalau kaya gini ngeri. Meskipun di bibir pantai di bawah karang teduh, mending menjauh aja, bahaya lho," komentar salah seorang warganet.

"Itu bahaya beneran sumpah, ombaknya menerjang, harus waspada sama tebing juga, hati-hati lur," sahut warganet lain.

"Gemes aja pas ombak pertama datang nggak langsung pindah malah cuma dilihatin doang," tulis salah satu warganet.

"Kesel sendiri gue lihatnya," ujar warganet lain.

"Udah lihat ombak besar datang, malah santai aja," komentar salah satu warganet.

"Dan hati-hati juga untuk meneduh di bawah tebing batu karena berbahaya, batu lapuk bisa menimpa," tulis warganet lain. (Suara.com/Aprilio Ade Wismoyo)

Berita Terkait TERKINI
Tiga negara di Asia ini ternyata punya tradisi menarik yang hanya ada saat menjelang perayaan Natal. Di mana saja?...
travel | 10:37 WIB
Penghargaan ini memberikan manfaat besar bagi halal-preneur serta menjadi momentum penting untuk mendorong industri hala...
travel | 10:38 WIB
Cimory Dairyland Gowa ini objek wisata baru Gowa. Berikut ini informasi lengkapnya mulai dari lokasi, jadwal buka, harga...
travel | 10:00 WIB
Penghargaan ini merupakan cabang dari ajang World Travel Awards yang mengapresiasi para juara di sektor pariwisata dan p...
travel | 10:00 WIB
Lorong Rappocini adalah bukti hidup dari sebuah harapan yang berkali-kali dipadamkan namun terus menyala kembali....
travel | 17:30 WIB
Liburan sekolah adalah waktu yang tepat untuk mengajak keluarga berlibur dan menikmati keindahan alam....
travel | 14:53 WIB
Jalan-jalan keliling Selandia Baru pakai campervan, yuk!...
travel | 10:00 WIB
Inilah deretan tempat wisata religi yang bisa dikunjungi saat liburan ke Solo, Jawa Tengah....
travel | 10:45 WIB
Inilah deretan tempat wisata Cianjur yang cocok dikunjungi saat musim libur Lebaran....
travel | 11:30 WIB
Beberapa destinasi wisata religi ini cocok dikunjungi saat libur Lebaran....
travel | 11:15 WIB
Tampilkan lebih banyak